PSSI mengonfirmasi kabar Indonesia menjadi tuan rumah Piala AFF U-23 2025. Sebelumnya, dalam berbagai laporan disebutkan Indonesia dipilih AFF.

"Ya benar," kata anggota Komite Eksekutif PSSI Arya Sinulingga di forum wartawan, Kamis (17/4/2025).

Belum diketahui lokasi penyelenggaraan Piala AFF U-23 mendatang. PSSI belum merinci stadion atau kota dan tanggal penyelenggaran.

Piala AFF U-23 merupakan turnamen dua tahunan yang dihidupkan lagi sejak 2019. Pertama kali digelar pada 2005, turnamen ini sempat vakum dari 2005 - 2018.

Setelah edisi 2019, kejuaraan ini digelar lagi pada 2022 dan 2023. Itu berarti ajang ini baru digelar empat kali yakni 2005, 2019, 2022, dan 2023.

Sementara Indonesia hanya ambil bagian dalam edisi 2019 dan 2023. Indonesia tidak ambil bagian pada edisi perdana yakni 2005 dan edisi 2022.

PSSI memilih tidak ambil bagian pada 2022. Kemudian ikut lagi edisi 2023 dan menjadi runner-up.

Garuda Muda kalah dari Vietnam pada final 2023 lewat drama adu penalti. Kedua tim bermain imbang 0-0, di adu penalti dimenangi Vietnam 6-5.



Baca Lebih Lanjut
Kata Erick Thohir soal Persiapan Timnas ke Piala Dunia U-17 2025
Detik
Daftar 46 Tim Lolos Piala Dunia U-17 2025: Asia Lengkap, Ada Indonesia
Detik
Vietnam Apes, King Indo Satu-satunya Wakil ASEAN di Piala Dunia U-17
Detik
Top Skor Piala Asia U-17 2025: Striker 15 Tahun Uzbekistan Sudah 5 Gol
Detik
Potensi 'Perang Korea' di Piala Asia U-17 2025
Detik
Daftar 43 Tim yang Sudah Lolos ke Piala Dunia U-17 2025
Detik
Hasil Lengkap Grup A-D Piala Asia U-17 2025, 2 Tim Sempurna
Detik
Mat Baker Buat Bangga Keluarga di Australia Usai Lolos Piala Dunia U-17
KumparanBOLA
Piala Asia U-17 2025: Arab Saudi dan Uzbekistan ke Semifinal
Detik
Piala Asia U-17 2025: Indonesia Vs Korea Utara di Perempatfinal
Detik