TRIBUN-MEDAN.com - Livepool memetik kemenangan penting dari lawannya West Ham United di pekan 32 Liga Inggris 2024-2025.

Liverpool meraih tiga poin penuh di laha yang digelar pada Minggu (13/4/2025) malam WIB.

Kemenangan 2-1 di Anfield, atas West Ham membawa Liverpool semakin dekat dengan gelar juara Liga Inggris musim ini.

Liverpool tempil lebih mendominasi dengan memegang penguasaan bola sebesar 62 persen.

Dari segi peluang, Liverpool melepas 15 tembakan dengan 6 mengarah ke gawang.

Adapun The Hammers memproduksi 10 tembakan yang 4 di antaranya menuju tepat sasaran.

Hasil ini membuat Liverpool berhasil memanfaatkan kegagalan Arsenal memetik kemenangan pada pekan ini.

Menghadapi Brentford di Emirates Stadium, The Gunners ditahan imbang 1-1.

Berada di puncak klasemen, Liverpool mengoleksi 76 poin dan unggul 13 poin dari Arsenal di tempat kedua dengan 6 laga sisa.

Dengan demikian, Liverpool akan semakin dekat dengan gelar juara karena tinggal membutuhkan 2 kemenangan lagi.

Jalannya pertandingan

Bermain di hadapan pendukung sendiri, Liverpool langsung tampil menekan sejak menit awal.

Hanya, serangan Liverpool belum mampu menembus pertahanan rapat West Ham di 10 menit pertama.

Pada menit ke-14, Curtis Jones melepaskan tembakan spekulasi dari luar kotak penalti.

Tendangan Jones meluncur deras ke arah ke gawang tetapi masih mampu diantisipasi kiper West Ham, Alphonse Areola.

Setelah melalui berbagai upaya, Liverpool berhasil membuka keunggulan pada menit ke-18 lewat Luis Diaz.

Gol ini tak terlepas dari kerja keras Mohamed Salah.

Disodori umpan terobosan di sisi kanan serangan Liverpool, winger Timnas Mesir itu berhasil lepas dari kawalan pemain West Ham.

Mo Salah lalu membawa bola hingga ke dekat kotak penalti sebelum melepaskan umpan silang terukur kepada Luis Diaz di depan mulut gawang.

Tanpa kesulitan, Diaz menyambut umpan Mo Salah dengan sontekan kaki kanan.

Tiga menit berselang, West Ham nyaris saja menyeterakan skor lewat tembakan chip Mohamed Kudus di dalam kotak penalti.

Beruntung bagi Liverpool, bola masih membentur mistar gawang.


Setelahnya, Liverpool terus menggempur pertahanan West Ham.

Akan tetapi, West Ham bisa mengantisipasi serangan-serangan Liverpool dengan baik.

Tim besutan Graham Potter juga beberapa kali mampu melancarkan serangan berbahaya lewat skema counter attack meski tak menghasilkan gol.

Skor 1-0 untuk keunggulan Liverpool bertahan hingga babak pertama kelas.

Selepas jeda, Liverpool tetap tampil agresif.

Alexis Mac Allister menciptakan peluang tepat sasaran pertama klubnya pada menit ke-53.

Dia melepaskan tembakan spekulasi dari sudut sempit yang masih mampu ditepis Areola sehingga hanya menghasilkan sepak pojok buat Liverpool.

Pada menit ke-67, Jarred Bowen membuang peluang matang saat berhadapan satu lawan satu dengan kiper Alisson Becker di dalam kotak 16.

Pemain berusia 28 tahun itu gagal menaklukkan Alisson karena tembakannya malah mengarah ke badan sang kiper.

Setelahnya, West Ham terus menyerang demi mengejar ketertinggalan.

Gol penyama kedudukan pun tercipta pada menit ke-86 lewat gol bunuh diri Andrew Robertson.

Dia salah mengantisipasi umpan silang pemain West Ham United.

Dua menit berselang, Virgil van Dijk membawa Liverpool kembali unggul lewat sundulan yang memanfaatkan umpan sepak pojok Mac Allister.

Skor 2-1 untuk keunggulan Liverpool bertahan hingga pertandingan kelar.

FT: Liverpool 2-1 West Ham (Luis Diaz 18', Virgil van Dijk 89'; Andrew Robertson 87')

Berikut susunan pemain Liverpool vs West Ham:

Liverpool (4-2-3-1):

1-Alisson Becker; 84-Conor Bradley, 5-Ibrahima Konate, 4-Virgil van Dijk, 21-Kostas Tsimikas (26-Andrew Robertson 60'); 38-Ryan Gravenberch, 10-Alexis Mac Allister; 11-Mohamed Salah (3-Wataru Endo 84'), 17-Curtis Jones, 7-Luis Diaz; 20-Diogo Jota (18-Cody Gakpo 60')

Pelatih: Arne Slot

West Ham (3-4-2-1): 

23-Alphonse Areola; 25-Jean-Clair Todibo (17-Luis Guiherme 78'), 15-Konstantinos Mavropanos, 26-Max Kilman; 57-Oliver Scarles (5-Vladimir Coufal 57'), 8-James Ward-Prowse, 4-Carlos Soler (11-Niclas Fuellkrug 78'), 29-Aaron Wan-Bissaka; 10-Lucas Paqueta, 14-Mohamed Kudus; 20-Jarrod Bowen

Pelatih: Graham Potter 

Klasemen Liga Inggris

 
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
35
Liverpool
32
23
7
2
74
31
43
76
2
35
Arsenal
32
17
12
3
57
27
30
63
3
35
Nottm Forest
32
17
6
9
51
38
13
57
4
35
Newcastle
31
17
5
9
56
40
16
56
5
35
Man. City
32
16
7
9
62
42
20
55
6
35
Chelsea
32
15
9
8
56
39
17
54
7
35
Aston Villa
32
15
9
8
49
46
3
54
8
35
Fulham
31
13
9
9
47
42
5
48
9
35
Brighton
32
12
12
8
51
49
2
48
10
35
Bournemouth
31
12
9
10
51
40
11
45
11
35
Brentford
32
12
7
13
52
48
4
43
12
35
Crystal Palace
31
11
10
10
41
40
1
43
13
35
Everton
32
8
14
10
34
38
-4
38
14
35
Manchester United
32
10
8
14
38
45
-7
38
15
35
Tottenham
32
11
4
17
60
49
11
37
16
35
Wolves
32
10
5
17
47
61
-14
35
17
35
West Ham
32
9
8
15
36
54
-18
35
18
35
Ipswich Town
32
4
9
19
33
67
-34
21
19
35
Leicester City
32
4
6
22
27
72
-45
18
20
35
Southampton
32
2
4
26
23
77
-54
10
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

 

(*/TRIBUN-MEDAN.com)

Sumber: Bolasport.com

Baca Lebih Lanjut
Liverpool Vs West Ham: Gol Van Dijk Pastikan Si Merah Menang 2-1
Detik
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini: Arsenal Vs Brentford, Liverpool Vs Westh Ham
Detik
Mo Salah Bikin Assist, Pecahkan Rekor Premier League
Detik
Klasemen Liga Inggris usai Derby Manchester Tuntas Tanpa Pemenang
Detik
Liverpool Vs West Ham: Gol Diaz Bawa The Reds Unggul di Babak I
Detik
Hasil Liga Inggris: Ditahan Brentford, Arsenal Kian Berat Dekati Liverpool
KumparanBOLA
Forest dan Fulham, 'Kryptonite' Liverpool Musim Ini
Detik
Target Arsenal Sudah Jelas: Juara Liga Champions!
Detik
Dear Mbappe, Kans PSG Juara Liga Champions Lebih Besar dari Madrid
Detik
Rio Ferdinand: PSG Layak Jadi Favorit Juara Liga Champions
Detik