TRIBUN-MEDAN.com - Hasil dan klasemen Liga Italia 2024-2025 terbaru usai memainkan laga pada Sabtu (12/4/2025) hingga Minggu dini hari, Klubnya Jay Idzes, Venezia, akhirnya mencicipi kemenangan perdana sejak Desember 2024, sementara Juventus berhasil menembus posisi 3 besar.
Pekan ke-32 Liga Italia 2024-2025 kembali berlanjut pada Sabtu (12/4/2025) malam WIB.
Laga dibuka dengan duel antara Venezia dan Monza di Stadion Pier Luigi Penzo.
Bentrokan sesama tim zona degradasi tersebut sejatinya didominasi oleh tim tamu.
Hanya saja Dewi Fortuna masih jauh lebih berpihak kepada Venezia selaku tuan rumah.
Klub yang dibela kapten Timnas Indonesia, Jay Idzes tersebut berhasil mendulang poin penuh usai membekuk Monza dengan skor tipis 1-0.
Gol tunggal kemenangan Venezia dicetak oleh Daniel Fila di menit ke-72.
Menariknya, Fila, yang menjadi pahlawan kemenangan I Lagunari, justru harus menjadi pesakitan di akhir laga.
Pasalnya, Fila harus diusir wasit usai mendapatkan kartu kuning keduanya pada menit ke-90+6.
Meski dengan 10 pemain Venezia tetap berhasil mengunci kemenangan tipis atas Monza.
Ini menjadi kemenangan krusial bagi Jay Idzes dkk.
Di sisi lain, tripoin di kandang juga menjadi momen yang ditunggu-tunggu oleh publik Pier Luigi Penzo.
Hal itu dikarenakan kemenangan atas Monza menjadi kemenangan pertamanya sejak Desember 2024.
Kali terakhir mereka mendulang poin penuh terjadi saat memenangkan duel melawan Cagliari.
Dalam 14 pertandingan setelahnya Venezia tanpa sekalipun mendapatkan kemenangan dan barulah pada giornata ke-32 hal itu terulang kembali.
Di tempat lainnya, Inter Milan berhasil membayar kegagalan mereka meraih poin penuh saat melawan Parma dengan menghajar Cagliari.
Bermain di Giuseppe Meazza, Inter memecundangi tamunya dengan skor 3-1.
Gol-gol kemenangan I Nerazzurri masing-masing dicetak Marko Arnautovic (13'), Lautaro Martinez (26'), Yann Aurel Bisseck (55').
Sementara Cagliari hanya bisa membalas lewat Roberto Piccoli (48').
Tambahan 3 angka di rumah sendiri membuat Inter Milanmakin kokoh di puncak klasemen dengan koleksi 71 poin.
Mereka untuk sementara unggul 65 poin dari Napoli yang baru bermain melawan Empoli pada Selasa (15/4/2025) pukul 01.45 WIB.
Sementara itu, musuh bebuyutan Inter, Juventus, melanjutkan rekor tak terkalahkannya bersama Igor Tudor di Liga Italia.
Usai menang 1-0 atas Genoa dan imbang 1-1 kontra AS Roma, Juve kembali menuai poin maksimal saat menjamu Lecce.
Di Allianz Stadium Juve sukses menekuk Lecce dengan skor 2-1.
Gol-gol dari Teun Koopmeiners (2') dan Kenan Yildiz (33') hanya sanggup dibalas sebiji gol dari Federico Baschirotto (87').
Kemenangan atas Lecce tersebut turut mendongkrak posisi I Bianconeri di klasemen sementara dengan naik ke peringkat ke-3, menggusur Atalanta.
Posisi pasukan Igor Tudor masih rawan dijegal jika Atalanta menang atas Bologna, Minggu (13/4/2025) pukul 17.30 WIB.
Berikut hasil lengkap pekan ke-32 Liga Italia 2024-2025 hingga Minggu (13/4/2025) dini hari WIB, seperti dikutip dari laman resmi Serie A:
Udinese 0-4 AC Milan (Rafael Leao 42', Strahinja Pavlovic 45', Theo Hernandez 74', Tijjani Reijnders 81')
Venezia 1-0 Monza (Daniel Fila 72')
Inter Milan 3-1 Cagliari (Marko Arnautovic 13', Lautaro Martinez 26', Yann Aurel Bisseck 55'; Roberto Piccoli 48')
Juventus 2-1 Lecce (Teun Koopmeiners 2', Kenan Yildiz 33'; Federico Baschirotto 87')
Klasemen sementara Liga Italia
(tribun-medan.com)
Artikel ini telah tayang di BolaSport.com