Robert Lewandowski turut mengukir rekor di Liga Champions, usai kemenangan besar Barcelona atas Borussia Dortmund. Ia mencetak brace dalam kemenangan itu.
Lewandowski mencetak dua gol saat Barcelona berpesta 4-0 atas Dortmund di Estadi Olimpic Lluis Companys, Rabu (10/4/2025) dini hari WIB, pada leg pertama perempatfinal Liga Champions. Dua gol lain dibuat oleh Raphinha dan Lamine Yamal.
Dua gol tersebut menjadi gol ke-10 dan 11 penyerang 36 tahun itu. Ini sekaligus membawa penyerang veteran itu ke sebuah rekor.
Lewandowski, menjadi pemain pertama yang mencetak setidaknya 10 gol dalam semusim untuk tiga tim berbeda. Sebelum ini, pemain asal Polandia itu sudah lebih dulu melalukannya dengan Dortmund dan Bayern Munich.
Ia bikin 10 gol bersama Dortmund pada musim 2012/2013, saat klub Jerman itu mencapai final dan finis sebagai runner-up. Sementara dengan Bayern, Lewandowski malah dua kali menembus 10 gol dalam semusim.
Pertama, ia mencetak 15 gol pada Liga Champions musim 2019/2020. Kemudian pada musim terakhirnya bersama Bayern di 2021/2022, ia bikin 13 gol.
Musim ini Lewandowski menggila bersama Barcelona. Ia sudah bikin 40 gol dari 45 penampilan di semua kompetisi, plus mencetak tiga assist. Definisi tua-tua keladi!
Ia bikin 10 gol bersama Dortmund pada musim 2012/2013, saat klub Jerman itu mencapai final dan finis sebagai runner-up. Sementara dengan Bayern, Lewandowski malah dua kali menembus 10 gol dalam semusim.
Pertama, ia mencetak 15 gol pada Liga Champions musim 2019/2020. Kemudian pada musim terakhirnya bersama Bayern di 2021/2022, ia bikin 13 gol.
Musim ini Lewandowski menggila bersama Barcelona. Ia sudah bikin 40 gol dari 45 penampilan di semua kompetisi, plus mencetak tiga assist. Definisi tua-tua keladi!