Muncul kabar Mohamed Salah mungkin akan bertahan di Liverpool dengan teken kontrak baru. Seiring kabar itu, Salah pun diprediksi akan mampu melampaui rekor gol Ian Rush di Anfield.

Kontrak Salah di Liverpool akan habis pada musim panas ini. Seiring dengan belum adanya kontrak baru yang disepakati, masa depan pesepakbola asal Mesir itu pun jadi penuh spekulasi.

Namun, dalam beberapa waktu terakhir Liverpool justru disebut percaya diri akan bisa mencapai kesepakatan kontrak baru dengan Mohamed Salah. Durasinya tiga tahun.

Jika benar demikian, tentu saja Salah juga akan berkesempatan menambah gol demi golnya buat si Merah -- julukan Liverpool. Dan legenda Arsenal Ray Parlour pun percaya Mo Salah bisa jadi pemain tersubur dalam sejarah di Anfield.

"Aku sungguh berharap ia bertahan karena ia bisa menciptakan sebuah peninggalan," ujar Parlour di talkSPORT.

"Aku yakin ia bisa berada (di jajaran) seperti Kenny Dalglish, sosok seperti itu. Karena ia akan bisa melampaui rekor gol Ian Rush. Ia layak mendapatkannya."

Bersama Liverpool, Mohamed Salah sejauh ini sudah mencetak 243 gol dari 392 penampilan. Jumlah gol itu menempatkannya di posisi ketiga daftar pemain tersubur dalam sejarah Liverpool.

Di atas Salah cuma ada dua sosok. Pertama Roger Hunt, yang mencetak 285 gol selama tampil 492 kali bagi the Reds. Posisi teratas ditempati oleh Ian Rush, yang mencetak 346 gol bagi Liverpool dalam 660 penampilan.

"Di era masa kini, lihat (Cristiano) Ronaldo, ia masih main. Berapa umurnya sekarang? 40. Jadi aku bisa bayangkan dia (Salah) masih bisa main sampai umurnya 37, 38, jika memang mau. Entah di level seperti apa, tapi aku yakin selama dua tahun ke depan ia tidak akan punya masalah terus bermain dan terus bikin gol," ujar Parlour.

Top skor Liverpool

Baca Lebih Lanjut
Please Liverpool, Penuhi Saja Mau Salah
Detik
TAA Menuju Pintu Keluar Liverpool, Mo Salah Stay?
Detik
Liverpool Diprediksi Lepas Nunez & Kejar Isak
Detik
Shearer Sarankan Liverpool Rekrut Delap Gantikan Nunez
Detik
Top! Cristiano Ronaldo Torehkan Rekor Kemenangan Internasional
Detik
Ayah Chiesa Bantah sang Anak Tak Bahagia di Liverpool
Detik
Kerkez Tahu Dikaitkan dengan Liverpool
Detik
Kendaraan Listrik Diprediksi Banyak Melintas di Jateng dan Jatim saat Mudik 2025
KumparanBISNIS
Kyle Walker Starter, AC Milan Bikin Rekor
Detik
Lamine Yamal Bikin Gol Cantik, Kemudian Balas Kritik
Detik