Bocah perempuan 4 tahun hilang di Pasar Induk Kramat Jati, Jakarta Timur. Bocah tersebut lalu diantar pulang oleh Kepala Polisi Subsektor Pasar Induk Kramat Jati, Jakarta Timur, Ipda Abdul Basit.
Kapolsek Kramat Jati Kompol Rusit Malaka menjelaskan mulanya bocah perempuan itu diantar oleh seorang ibu-ibu kepada anggota Polsubsektor Pasar Induk Kramat Jati Aiptu Suhono pada pukul 15.30 WIB, Senin (24/3). Bocah itu lalu diajak bicara oleh Ipda Basit sambil diberi makanan.
"Selesai dikasih makan oleh Ipda Abdul Basit, kemudian membawa anak perempuan menggunakan kendaraan roda dua, mencari orang tuanya muter di area Pasar Induk. Tidak ditemukan orang tuanya," kata Kompol Rusit dalam keterangan, Selasa (25/3/2025).
Dia menjelaskan, setelah upaya mencari orang tua bocah di Pasar Induk tidak ketemu, Ipda Basit mencoba kembali mengajak bicara anak guna mengetahui tempat tinggalnya.
"Pukul 17.30 WIB alhamdulillah ketemu dengan orang tuanya," jelas Kompol Rusit.
Dia menerangkan orang tua si anak terharu lantaran buah hatinya kembali dengan selamat. "Menurut keterangan orang tuanya, anaknya hilang dari pukul 13.30 WIB. Telah dicari ke mana-mana tidak ditemukan. Kemudian Ipda Abdul Basit menyerahkan dan mengantar anak ke rumah orang tuanya," terang Rusit.
Pada akhirnya, anak perempuan itu pun menunjukkan alamat rumahnya sambil diantar menggunakan sepeda motor oleh Ipda Basit."Pukul 17.30 WIB alhamdulillah ketemu dengan orang tuanya," jelas Kompol Rusit.
Dia menerangkan orang tua si anak terharu lantaran buah hatinya kembali dengan selamat. "Menurut keterangan orang tuanya, anaknya hilang dari pukul 13.30 WIB. Telah dicari ke mana-mana tidak ditemukan. Kemudian Ipda Abdul Basit menyerahkan dan mengantar anak ke rumah orang tuanya," terang Rusit.