Banyak orang mengira bahwa rasa kopi yang kurang nikmat hanya disebabkan oleh kualitas biji kopi dan teknik penyeduhan yang kurang tepat. Padahal, faktor lain yang sering diabaikan adalah kualitas air yang digunakan.

Dalam secangkir kopi, sekitar 98% komposisinya adalah air. Artinya, air memiliki peran yang sangat besar dalam menentukan cita rasa kopi, sebagaimana dilaporkan oleh Bevarabia pada 17 Maret 2025.

Sayangnya, banyak orang tidak terlalu memperhatikan jenis air yang digunakan untuk menyeduh kopi. Walaupun air tampak tawar dan tidak berasa, ternyata setiap jenis air memiliki karakteristik yang berbeda.

1. Air Memiliki Rasa yang Berbeda

Menurut Well + Good, setiap jenis air memiliki rasa yang bervariasi, tergantung pada kandungan mineral dan alkalinya. Cristina Li, seorang water sommelier, menjelaskan bahwa mineral dan alkali dalam air dapat memberikan sensasi rasa yang berbeda.

Misalnya, air keran yang mengandung klorin tentu memiliki rasa yang berbeda dibandingkan dengan air kemasan yang kaya akan mineral. Jika jenis air yang digunakan tidak tepat, hal ini bisa merusak rasa alami kopi yang seharusnya kaya dan kompleks.

2. Jenis Air yang Tidak Cocok untuk Menyeduh Kopi

Saat menyeduh kopi, sebaiknya hindari penggunaan air keran. Kandungan klorin, mineral, serta partikel kotoran dalam air keran dapat mengganggu proses ekstraksi, sehingga rasa dan aroma kopi menjadi tidak optimal. Jika kadar mineral dalam air terlalu tinggi, kopi bisa terasa pahit dan kasar, sementara jika terlalu rendah, kopi akan kehilangan kompleksitas rasanya.

Air suling juga sebaiknya tidak digunakan karena terlalu murni dan tidak mengandung mineral, yang dapat membuat rasa kopi terasa hambar.

Bahkan, air mineral botolan pun tidak selalu menjadi pilihan terbaik. Kandungan mineral dalam air kemasan bisa sangat bervariasi, sehingga terkadang bisa meningkatkan cita rasa kopi, tetapi di lain waktu justru merusaknya.

3. Jenis Air yang Ideal untuk Menyeduh Kopi

Untuk menghasilkan seduhan kopi yang optimal, gunakan air dengan kandungan mineral yang seimbang. Filtered water atau air yang telah disaring adalah pilihan terbaik, karena sudah bebas dari kontaminan dan partikel yang bisa mengganggu rasa kopi.

Jenis air yang ideal sebaiknya memiliki keseimbangan mineral sekitar 150 ppm TDS (Total Dissolved Solids). Hindari air dengan kandungan kalsium yang terlalu tinggi, karena dapat meninggalkan kerak putih pada peralatan seduh kopi.

Dengan memilih air yang tepat, kamu bisa menikmati kopi dengan cita rasa yang lebih kaya, seimbang, dan nikmat. Jangan hanya fokus pada biji kopi dan teknik penyeduhan, tetapi pastikan juga air yang digunakan berkualitas baik! 

Baca Lebih Lanjut
5 Fakta Semerbak Aroma Kopi dan Manfaat Menghirupnya
Detik
Hanya Diproduksi 55 Botol, Ini Penampakan Kopi Terlangka di Dunia
Detik
Es Kopi Alpukat, Racikan Kopi Unik Khas Indonesia
Detik
Ekstrem! Ada Racikan Kopi Mala yang Dijajakan di Kaki Lima
Detik
Fakta Rendang 300 Kg Willie Salim Hilang hingga Curhat Nyak Kopsah Usai Review Codeblu
Detik
Fore Kopi IPO Incar Rp 379 M, Mau Buka 140 Gerai Baru
Detik
Menghindari Teh dan Kopi saat Makan Bisa Cegah Anemia? Begini Jawaban dr. Irene
Putri Pramestianggraini
Nyeleneh! Racikan Latte Ini Disajikan di Atas Daun Teratai
Detik
Film Pangku Goes to Cannes, Debut Reza Rahadian sebagai Sutradara
Timesindonesia
Aneka Kopi Diskon Gede-gedean di Transmart Full Day Sale
Detik