BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARMASIN- Kerusakan fasilitas Ruang Terbuka Hijau (RTH) Taman Kamboja Banjarmasin tak hanya pada wahana bermain, tetapi juga menyasar fasilitas vital tempat sanitasi atau toilet umum.

Berada di salah satu sudut taman, toilet umum yang disediakan bagi pengujung kini kondisinya sudah kurang laik dan salah satunya tidak bisa digunakan buang air.

Pantauan Banjarmasinpost.co.id, Rabu (12/3/2025) siang, dari tampak depan bangunan, pada pintu toilet khusus wanita tertulis “Jangan di buka/didorong, toilet rusak”. Menandakan toilet tak bisa digunakan untuk buang air.

Sementara di toilet khusus pria, beberapa masih dapat digunakan untuk buang air. Namun untuk toilet beridiri atau urinal, airnya tidak mengalir dan tombol untuk mengeluarkan air rusak.

Salah satu westafel yang ada dalam toilet airnya juga tak mengalir deras dan terdapat saluran pembuangan yang buntu.

Penjaga toilet Taman Kamboja, Winarni mengatakan, kerusakan pada toilet wanita sudah terjadi lebih dari sebulan. Kerusakan ada pada pipa saluran pembuangan.

Kerusakan tersebut menurutnya sudah dilaporkan ke Pengawas Taman Kamboja, namun sampai sekarang belum kunjung diperbaiki.

Selain bertugas memastikan kebersihan toilet, setiap hari, perempuan paruh baya ini juga harus berjaga di depan toilet untuk mengatur keluar masuk pengunjung, karena yang dapat digunakan hanya satu toilet.

“Jadi kalau ada lelaki di toilet, saya suruh tunggu dulu perempuan di luar, bergantian” ungkap Winarni.

Keruskan menurutnya sudah dilaporkan ke pengawas taman, namun sampai sekarang belum kunjung dilakukan perbaikan.

(Banjarmasinpost.co.id/Rizki Fadillah)

Baca Lebih Lanjut
VIRAL Pria Merekam Aktivitas Dalam Toilet Wanita di Mal, Diduga Lulusan PT Terkemuka di Surabaya
Deddy Humana
Pria Nekat Rekam Wanita di Toilet Mall Surabaya, Hasilnya Dijual Online, Polisi: Belum Ada Laporan
Januar
Toilet Mampet di Penerbangan Air India Itu Disebabkan... Kantong Plastik
Detik
Tersangkut Pohon di Depan Taman Kamboja Banjarmasin, Peti Kemas Jatuh ke Jalan, Sopir Tak Tahu
Hari Widodo
5 Jam Terbang Lalu Putar Balik gegara Ancaman Bom di Toilet
Detik
Datangi Banjarmasin Tanpa Ayu Ting Ting, Ivan Gunawan Ikut War Takjil di Pasar Wadai Taman Kamboja
Murhan
Pemprov Jakarta Kirim 13 Truk Sampah-Toilet Portable ke Lokasi Banjir Bekasi
Detik
Gagalkan Aksi Perampokan, Begini Aksi Heroik Pegawai Minimarket di Banjarmasin Lumpuhkan Pelaku
Hari Widodo
Lapak Penukaran Uang Musiman Mulai Marak di Banjarmasin, Biaya Penukaran Hingga 20 Persen
Edi Nugroho
Pengantin Wanita Melahirkan Dua Hari seusai Pernikahan, Keluarga Pria Kecewa Pertanyakan Status Anak
Randy P.F Hutagaol