TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Film Pabrik Gula produksi MD Pictures akan ditayangkan di Amerika Serikat, setelah penayangannya di Indonesia.

MD Pictures akan menayangkan film Pabrik Gula di seluruh bioskop Indonesia pada 31 Maret 2025, setelahnya film yang dibintangi oleh Erika Carlina dan Arbani Yasiz, akan diputar di Amerika Serikat.

Namun, rencananya Film Pabrik Gula akan menggelar gala premiere di Amerika Serikat pada 27 Maret 2025.

Kabar penayangan di Amerika Serikat membuat bintang film dan selebgram Erika Carlina tidak menyangka. Ia baru tahu saat peluncuran trailer dan poster film Pabrik Gula.

"Jujur baru tahu hari ini, engga nyangka banget bisa tayang di Amerika Serikat," kata Erika Carlina ketika ditemui di gedung MD Place Setiabudi, Jakarta Selatan, Senin (10/3/2025).

Erika sangat senang karena film Pabrik Gula adalah project pertamanya yang tayang di lebaran, serta ditayangkan juga di Amerika Serikat.

"Senang banget ya karena bisa sekalian jalan jalan ya. Ya excited banget karena kita atau film ini membawa nama Indonesia ke Amerika," ucap wanita berusia 31 tahun tersebut.

Erika tak bisa banyak berkata-kata, karena ia hanya mengetahui film karya sutradara Awi Suryadi itu hanya akan tayang di Indonesia.

Saat tahu akan ditayangkan di Amerika Serikat, Erika Carlina hanya bisa mengucap syukur dan sangat Deg-Degan.

Karena, karyanya akan disaksikan oleh orang luar Indonesia.

"Jujur aku lebih deh degan sih, ya memang ke Amerika jalan jalan. Tapi ada pressurenya , kita harus membawa sesuatu dan harus membanggakan perfilman Indonesia," ujar Erika Carlina.

Sementara itu Manoj Punjabi selaku produser film Pabrik Gula mengatakan sangat antusias karena projectnya bisa menembus industri Amerika Serikat.

Manoj Punjabi tidak pesimis karena ia yakin, film Pabrik Gula akan mendapatkan exposure besar dari warga Amerika, karena kualitasnya sangat bagus.

"Saya gak ada masalah karena film ini bagus, bermutu, dan kualitasnya bagus untuk membanggakan perfilman Indonesia," ujar Manoj Punjabi.

Disisi lain, sebelum diputar di Indonesia, Manoj Punjabi mengeluarkan dua versi film Pabrik Gula, yakni Jam Kuning dan Jam Merah atau Pabrik Gula Uncut.

Film Pabrik Gula Jam Kuning bisa disaksikan untuk masyarakat 17 tahun keatas, sementara Pabrik Gula Uncut bisa ditonton oleh penonton diatas 21 tahun.

"Dua film ini beda durasi. Lalu konten filmnya berbeda, yang Pabrik Gula Uncut tidak ada pemotongan gambar, berbeda dari Jam Kuning," kata Manoj Punjabi. (ARI).

Film Pabrik Gula Jam Kuning bisa disaksikan untuk masyarakat 17 tahun keatas, sementara Pabrik Gula Uncut bisa ditonton oleh penonton diatas 21 tahun.

"Dua film ini beda durasi. Lalu konten filmnya berbeda, yang Pabrik Gula Uncut tidak ada pemotongan gambar, berbeda dari Jam Kuning," kata Manoj Punjabi. (ARI).

Baca Lebih Lanjut
Erika Carlina Deg-degan Film Pabrik Gula akan Tayang di Amerika Serikat, Ini Alasannya
Valentino Verry
Film 'Pabrik Gula' Diputar di Los Angeles dan Dibuat untuk 2 Kategori Usia saat Tayang di Indonesia
Irwan Wahyu Kintoko
Film Pabrik Gula Akan Premiere di Los Angeles, Masuk Kategori Tontonan 21+
Willem Jonata
5 Film dan Serial Terbaru Tayang di Prime Video Maret 2025
Yurika NendriNovianingsih
Bekas Pabrik Gula Disulap jadi Wisata Air di Klaten, Jadi Pesaing Umbul Pelem, Cuma 18 Km dari Solo
Nafis Abdulhakim
Update Klasemen Liga Amerika Serikat: Sinar Inter Miami Lebih Terang dari Messi
Drajat Sugiri
Sinopsis Film Singsot Siulan Kematian, Tayang Perdana di Bioskop 13 Maret 2025
Yurika NendriNovianingsih
Aurora Ribero Tandai Akting Perdana di Film Horor Lewat Peran Elsa di Film 'Samar', Ini Ceritanya
Irwan Wahyu Kintoko
Sinopsis Jumbo, Fim Animasi yang Tayang Lebaran 2025, Ariel NOAH sampai BCL Jadi Pengisi Suara
Fidiah Nuzul Aini
Tayang Bioskop 17 April 2025, Film Muslihat Hadirkan Teror yang Menggedor Jantung dan Nyali Penonton
Irwan Wahyu Kintoko