Korea Utara akhirnya siarkan Premier League di musim ini. Siarannya tidak langsung, banyak yang disensor, plus tidak ada Tottenham karena ada Son Heung-min!

Dilansir dari The Guardian, Korea Utara mulai menyiarkan Premier League pada Januari kemarin lewat Korean Central Television (KCTV). Namun yang disiarkan di Januari itu, merupakan pertandingan-pertandingan di awal musim.

Itu artinya, siaran pertandingannya tidak disiarkan secara langsung. Durasi pertandingannya juga dipotong, normalnya 90 menit bisa jadi hanya 60 menit.

Tidak diketahui, dari mana Korea Utara dapat siaran Liga Inggris. Bukan cuma itu, Korut juga mulai menayangkan Piala Dunia 2022, Piala Asia Wanita 2023, dan Liga Champions.

Tiap pertandingannya harus lewati uji sensor yang panjang!

Nama tiap klub diganti dengan bahasa Korea, termasuk teks berbahasa Inggris dan komentatornya juga diganti dengan berbahasa Korea. Tiap iklan di papan-papan di pinggir lapangan juga disensor.

Ada tiga tim yang tidak ditayangkan karena ada pemain-pemain Korea Selatan. Itu adalah Tottenham Hotspur (ada Son Heung-min), Brentford (ada Kim Ji-soo), dan Wolves (ada Hwang Hee-chan).

Untuk diketahui, penyiaran Premier League di Korut sudah dipastikan melanggar hak cipta. Sebabnya, tidak ada perusahaan di Korut yang jadi pembeli hak siar resmi.

Namun rupanya, Korut sudah mulai menyiarkan Liga Inggris sejak tahun 2022. Mereka juga menyiarkan Liga Italia, Liga Prancis, Liga Jerman, dan Liga Spanyol.

Baca Lebih Lanjut
Agen Tur Singapura Bersiap Buka Trip ke Korea Utara
Detik
Makin Buka Diri, Turis-turis Ini Terlihat di Korut
Detik
Potret Gedung Minahasa Raad Terbengkalai, Banyak Situs Sejarah Rusak
Alpen Martinus
Rekomendasi 6 Makanan Korea yang Cocok Untuk Buka Puasa, Simak
Konten Grid
Arti Popo Siroyo yang Viral di X dan TikTok, Benarkah Serapan Bahasa Korea? Simak Penjelasannya
Array A Argus
FTISLAND Tetap Menjadi Duo di Korea, Trio di Luar Negeri Setelah Keputusan Menarik Choi Minhwan
Tim TribunStyle
Gempa Bumi Terkini Magnitudo 4,0 Baru Terjadi di Boltim, Sulawesi Utara
Glendi Manengal
Jadi Inspirasi Akademisi, Begini Perjalanan Salaki Reynaldo Joshua Selesaikan S3 di Korea Selatan
Content Writer
Gempa Bumi Magnitudo 4,8 Baru Saja Guncang Boltim Sulawesi Utara, Berpusat di Laut
Glendi Manengal
Viral Halte TransJ Petukangan Utara Berganti Nama Jadi Petukangan D'MASIV
Detik