Tabungan Berjangka menjadi pilihan yang tepat bagi masyarakat untuk menabung secara rutin demi besar di masa depan. Hal ini lantaran tabungan berjangka memiliki keuntungan dibandingkan tabungan biasa pada umumnya.
Dengan sistem setoran otomatis dan bunga lebih tinggi dibanding tabungan biasa, Tabungan Berjangka dapat membantu masyarakat mencapai tujuan keuangan tanpa tergoda untuk menarik uangnya di tengah jalan.
Berikut beberapa Keuntungan Tabungan Berjangka untuk Rencana Masa Depan, pertama yakni membantu disiplin menabung. Hal ini karena sifatnya yang terkunci hingga jatuh tempo.
"Tabungan Berjangka bisa membantu Sobat tetap fokus pada tujuan keuangan tanpa risiko "kecolongan" menggunakan dana sebelum waktunya," tulis keterangan di akun Instagram @sikapiuangmu, ditulis Minggu (23/2/2025).
Lebih lanjut, keuntungan yang didapatkan lainnya yakni suku bunga relatif lebih menguntungkan dibandingkan tabungan biasa. Di mana Tabungan Berjangka menawarkan suku bunga yang relatif lebih tinggi. Hal ini lantaran semakin panjang jangka waktu menabung, semakin tinggi bunga yang bisa Sobat dapatkan.
Dari sisi keamanannya, Tabungan Berjangka lebih aman dan relatif minim risiko jika dibandingkan dengan investasi seperti saham atau reksa dana. Di mana Tabungan Berjangka relatif lebih aman karena dijamin oleh Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) hingga Rp2 miliar per rekening per bank.
Kemudian suku bunga Tabungan Berjangka relatif lebih menguntungkan. Tabungan ini bisa digunakan untuk berbagai tujuan jangka panjang, seperti dana pendidikan anak, DP KPR, modal usaha, dan lain-lain.
Adapun bagi masyarakat yang berminat untuk memiliki Tabungan Berjangka, masyarakat harus melakukan berbagai hal, berikut yang harus diperhatikan masyarakat.