BANJARMASINPOST.CO.ID, RANTAU - Jangan lupa singgah di Rumah Makan Terapung Pesona Margasari.

Rumah makan apung tersebut berada di atas aliran Sungai Barito yang beralamat di Jalan Raya Margasari, Desa Beringin, Kecamatan Candi Laras Selatan, Rantau, Kalimantan Selatan (Kalsel).

Rumah makan ini memadukan dua destinasi yaitu kuliner dan pemandangan Desa Margasari yang berada di tepian Sungai Barito.

Rumah makan ini terletak di dekat dermaga yang jadi titik pusat transportasi laut warga setempat.

Maka tak heran bila pengunjung juga bisa melihat perahu-perahu nelayan berlalu-lalang di sungai.

Keindahan alam Sungai Barito dengan sajian kuliner harga ramah kantong yang memanjakan lidah menjadi daya tarik rumah makan tersebut.

“Ada makanan ringan mulai dari Rp10.000 dan makanan berat Rp 30.000, “ ujar Khalilurrahman kepada Banjarmasinpost.co.id pada Selasa (28/1/2025) petang.

Berikut daftar menu makanan berat antara lain ayam Kalasan, ayam goreng bawang putih, ayam bakar madu, nila goreng, patin goreng, mie goreng original, mie goreng spesial, mie kuah, nasi goreng biasa dan nasi goreng ayam cincang.

Adapun daftar minumannya yaitu teh manis, kopi dan aneka macam jus dari harga Rp5000 sampai Rp10.000.

(Banjarmasinpost.co.id/Kristin Juli Saputri)

 

Baca Lebih Lanjut
Wisata Kalsel: Mata Dimanjakan, Ini  Sensasi Kuliner di Rumah Makan Terapung Pesona Margasari Kalsel
Edi Nugroho
Perahu Nelayan di Pulau Bawean Gresik Tenggelam Dihantam Ombak, Satu Nelayan Tewas, Satu Hilang
Dwi Prastika
BREAKING NEWS Kapal Nelayan Bawean Gresik Dihantam Ombak, Satu Nelayan Meninggal dan Satu Hilang
Titis Jati Permata
Banjir Parah di Lampung Selatan, Tanggul Jebol dan Warga Butuh Perahu Karet
Lampung Geh
Perahu Bocor, Kakek di Ogan Ilir Tewas Tenggelam Setelah Mampu Selamatkan Istri
Urban Id
Jadwal Grebeg Sudiro di Solo Spesial Imlek 2025: Karnaval Budaya, Perahu Wisata, dan Kembang Api
Nuryanti
Kapal di Pulau Bawean Gresik Dihantam Angin Kencang, Satu Nelayan Meninggal dan Satu Hilang 
Sri Wahyunik
Kapal Nelayan di Pulau Bawean Gresik Dihantam Ombak, Satu Orang Tewas dan 1 Lainnya Hilang
Taufiq Rochman
Kapal Tenggelam Diterjang Ombak Perairan Bawean Gresik, Menewaskan Satu Nelayan dan 1 Korban Hilang
Eko Sutriyanto
Kapal di Pulau Bawean Gresik Dihantam Angin Kencang dan Ombak, 1 Nelayan Tewas dan 1 Korban Hilang
Eko Darmoko