TRIBUN-MEDAN.com - Saksikan live streaming laga antara Barcelona vs Benfica pada lanjutan Liga Champions 2024-2025, Rabu (22/1/2025) dini hari WIB.
Keseruan laga Benfica vs Barcelona akan dilangsungkan di Estadio Da Luz, Portugal, kick-off jam 03.00 WIB.
Laga Barcelona vs Benfica ini tak disiarkan SCTV, tapi dapat ditonton via live streaming lewat HP.
Adapun link live streaming Barcelona vs Benfica bisa diakses di akhir artikel ini.
Meski performa Barcelona on fire di Liga Champions, laga tandang melawan Benfica bukan hal mudah bagi El Barca.
Apalagi fakta menyebutkan bahwa Barcelona tidak pernah menang atas Benfica dalam tiga pertemuan terakhirnya.
Barcelona tercatat hanya bisa meraih dua kali hasil imbang dan satu kali kalah saat melawan Benfica.
Apesnya lagi, selain nihil kemenangan, Barcelona juga tidak mampu mencetak satu gol pun ke gawang Benfica.
Berkaca dari hal tersebut, Benfica jelas bukan lawan yang bisa dianggap sepele oleh Barcelona, dinihari nanti.
Terlepas dari rekor pertemuan yang kurang memihak Barcelona, El Barca tetap layak diunggulkan menang.
Hal ini dikarenakan performa Barcelona musim ini khususnya di kompetisi Liga Champions cukup impresif.
Keberadaan Hansi Flick yang terkenal memang jago menangani timnya di Liga Champions, menjadi kuncinya.
Sempat kalah melawan Monaco pada laga pembuka Liga Champions, Hansi Flick membawa Barcelona bangkit.
Tak hanya sekedar bangkit saja, Hansi Flick juga membuat Barcelona tampil trengginas dan sulit dikalahkan.
Catatan lima kemenangan beruntun setelah kalah dari Monaco pada laga perdana menjadi bukti nyatanya.
Young Boys, Bayern Munchen, Crvena Zvezda, Brest hingga Borussia Dortmund dilibas habis oleh Barcelona.
Bahkan, tim sekelas Bayern Munchen yang hobi membantai lawan-lawannya di Liga Champions, dipermalukan Barcelona yang diasuh mantan pelatihnya sendiri dengan skor 1-4.
Di tangan Hansi Flick, Barcelona sejauh ini menjadi tim paling produktif di Liga Champions, setelah mencetak total 21 gol dari enam laga saja.
Raihan 15 poin menempatkan Barcelona di posisi kedua klasemen, dan tinggal selangkah lagi melaju ke 16 besar.
Jika menang atas Benfica, Barcelona akan lolos otomatis ke 16 besar, tanpa perlu menjalani babak play-off.
Performa impresif Barcelona di Liga Champions musim ini, tak hanya bisa dilepaskan dari pelatih Hansi Flick saja.
Melainkan juga, sorotan juga layak diberikan kepada para pemain Barcelona yang tampil apik musim ini.
Terutama Robert Lewandowski yang dapat dikatakan tua-tua keladi alias semakin tua malah kian menjadi-jadi.
Performa bomber maut Polandia itu seakan masih tajam, meskipun usianya sudah menyentuh 36 tahun.
Pada musim ini, eks pemain Bayern Munchen itu sudah mencetak total 26 gol dari 28 laga di semua kompetisi.
Khusus di Liga Champions, Lewandowski bahkan masih memimpin jalur perburuan sepatu emas dengan 7 golnya.
Melihat gacornya performa Lewandowski yang pergerakannya didukung pemain sekelas Lamine Yamal dan Raphinha kian membuat lini serang Barcelona begitu menakutkan.
Statistik Lewandowski kian mengerikan karena ia dilatih Hansi Flick yang sangat paham cara mengeluarkan performa terbaiknya.
Sejak bekerjasama dengan Hansi Flick di Bayern Munchen hingga kini memperkuat Barcelona, Lewandowski sudah menghasilkan 109 gol dan 26 assist dari 99 laga.
Kini, combo maut antara Lewandowski dan Hansi Flick akan diandalkan Barcelona untuk menghentikan tren tidak pernah menang dalam tiga laga terakhirnya melawan Benfica di Liga Champions.
Beberapa bursa prediksi skor cukup bervariasi dalam memprediksi laga Benfica vs Barcelona, dinihari nanti.
Laman Sportsmole dan Whoscored kompak memprediksi laga berakhir imbang, sedangkan Sportskeeda menjagokan Barcelona menang telak atas Benfica.
Prediksi Skor Benfica vs Barcelona:
Via Sportsmole : Benfica 1-1 Barcelona
Via Sportskeeda : Benfica 1-3 Barcelona
Via Whoscored : Benfica 2-2 Barcelona
Prediksi Susunan Pemain Benfica vs Barcelona:
Benfica:
Trubin; Bah, Araujo, Otamendi, Fernandez; Aursnes, Florentino, Kokcu; Amdouni, Pavlidis, Akturkoglu
Barcelona:
Pena; Kounde, Araujo, Cubarsi, Balde; Casado, Pedri; Yamal, Gavi, Raphinha; Lewandowski