TRIBUN-MEDAN.com - Kabar terkini transfer pemain AC Milan, dilaporkan tengah menyiapkan rencana untuk merekrut Joao Felix dan tinggal meyakinkan Chelse untuk dilepas.

Bursa transfer musim dingin Januari 2025 telah resmi dibuka.

Sejumlah klub Eropa pun mulai merekrut para pemain baru untuk memperkuat skuad mereka.

Salah satu klub yang mulai ikut berburu pemain baru adalah AC Milan.

AC Milan sendiri tengah berada di bawah asuhan pelatih baru, Sergio Conceicao.

Conceicao bahkan langsung berhasil membawa I Rossoneri menjuarai Piala Super Italia dalam 2 laga pertamanya.

Akan tetapi, performa AC Milan di Liga Italia memang belum bisa dibilang memuaskan.

Sampai saat ini, AC Milan masih tertahan di posisi ke-8 klasemen Liga Italia 2024-2025.

Rafael Leao dkk. hanya mengumpulkan 31 poin dari 20 pertandingan sepanjang musim ini.

Mereka terpaut 8 poin dari posisi ke-4 yang juga merupakan tempat terakhir untuk zona Liga Champions.

Oleh karena itu, Conceicao diberikan target untuk bisa membawa AC milan finis di posisi 4 besar pada akhir musim nanti.

Untuk membantu mencapai target itu, AC Milan memberikan fasilitas kepada Conceicao untuk berbelanja pemain baru pada bursa transfer musim dingin Januari 2025.

Sejauh ini, ada 2 nama yang sudah masuk ke dalam radar transfer I Rossoneri, yaitu Marcus Rashford dan Kyle Walker.

Namun, ada satu nama lagi yang kabarnya tengah diincar oleh AC Milan, yaitu Joao Felix.

Felix menjadi incaran AC Milan setelah mereka gagal mendatangkan Rashford.

Felix dinilai lebih mungkin untuk didatangkan karena ia merupakan pemain dari negara anggota Uni Eropa.

Dengan demikian, AC Milan akan lebih mudah untuk merekrutnya.

Menurut laporan Calciomercato.com, tim asal Lombardia itu sudah menyusun rencana untuk merekrut Joao Felix.

Nantinya, kompatriot Cristiano Ronaldo tersebut akan dipinjam oleh AC Milan selama 1,5 tahun.

Artinya, kontrak peminjaman Felix di San Siro akan berlaku hingga akhir musim 2025-2026.

Lalu, AC Milan akan meminta Chelsea untuk mencantumkan klausul pembelian wajib pada musim panas 2026.

Biaya transfer yang direncakan oleh I Rossoneri adalah sebesar 35 juta euro atau sekitar Rp592 miliar.

Akan tetapi, tantangan AC Milan kini adalah meyakinkan Chelsea untuk melepas pemain mereka.

Pasalnya, The Blues masih ingin menjadikan Felix sebagai salah satu bagian dari proyek yang dibangun oleh Enzo Maresca.

(tribun-medan.com)

Artikel ini telah tayang di BolaSport.com

Baca Lebih Lanjut
AC Milan Tertarik Empat Bintang Chelsea Setelah Joao Felix Saat Conceicao Berencana Membangun Timnya
Khairil Rahim
3 Alasan Transfer Joao Felix ke AC Milan Terwujud: Gaji Ramah di Kantong, Conceicao Jadi Pelicin
Arif Tio Buqi Abdulah
BURSA TRANSFER: AC Milan Akan Dapatkan Kyle Walker, Proses Transfer dari Man City Segera Rampung
Salomo Tarigan
Nasib Apes Transfer Chelsea Dimanfaatkan AC Milan, 30 Juta Pounds Ditawarkan Klub Liga Italia
Amirul yusuf
AC Milan Semakin Dekat Dapatkan Kyle Walker
Detik
AC Milan Mendekati Rekrutan Besar Pertama di Bawah Sergio Conceicao Sambil Pantau bek Man City Lain
Khairil Rahim
TRANSFER Megah AC Milan: 3 Pemain Elite Masuk Radar, 1 Nama Sudah Deal
Taufiq Rochman
Senjata Baru AC Milan, Sergio Conceicao Sudah Bisa Sambut Pengganti Marcus Rashford dari Man City
Murhan
3 Transfer Pemain Mewah AC Milan di 2025: Satu Nama Sudah Sepakat, Barca Minta Rp760 M
Nuryanti
Live Streaming Como vs AC Milan di Liga Italia, Waspada Eks Rossoneri On Fire, Tayang 00.30 WIB
Cornel Dimas Satrio