JAKARTA - Aksi perampokan terjadi di kawasan Kota Wisata Cibubur , Jakarta Timur, Kamis (26/12/2024) sore. Salah satu penghuni rumah disekap, sementara perampok menggasak satu unit mobil Pajero.
Kejadian perampokan itu dibagikan oleh seorang korban bernama Hanny di akun Instagram pribadinya @hanlift.
Melalui fitur Instagram Storiesnya, Hanny menjelaskan, peristiwa perampokan itu terjadi kala dirinya bersama saudaranya, David berada di lantai dua. Saat kejadian, Hanny mengaku tengah mandi.
"Rumah dalam posisi pagar digembok, pintu dikunci-kunciin semua. Mobil diparkir di dalam pagar gue yang tergembok, oke. Gue sama David itu, dua-duanya posisi di atas," tutur Hannya.

Lantas, ia bersama David mendengar suara di lantai bawah.
Mendengar itu, David turun untuk memeriksa keadaan di lantau dasar. Hanny mengaku tak terbesit bila di lantai bawah ada komplotan perampok.
"Nah, gue denger juga itu gedebuk, tapi kan gue posisi lagi mandi. Ya, gue gak kepikiran apa sih gitu. Ya, gak mungkin lah maling gitu loh. Gak ada kepikiran gue maling. Orang itu sore-sore, masih terang-benderang, jalanan di depan juga rame," kata Hanny.
"Dan posisi semua digembok, dikunci. Gak ada gue kepikiran maling. Gue pikir, apa barang jatuh gitu. Karena gue punya kucing mungkin, kenapa jatuh," imbuhnya.
Namun, kata Hanny, David melihat ada tiga orang perampok berada di bawah. Ia berkata, para perampok itu tengah berusaha membuka brankas, tetapi upaya itu gagal.
"Tapi berangkas gue itu udah ada codet lah, udah ada segala macem. Udah dicoba dibobol, tapi gagal. Dan diangkat juga gak bisa, karena berangkas gue segede bagong," ucapnya.
Lantas, kata dia, ketiga perampok itu kaget tatkala melihat David. Alhasil, kata Hanny, David disekap pada salab satu ruangan di lantai bawah.
"Terus mereka sekap David di dalam kamar yang ada di berangkasnya itu. 'Bang, jangan berisik lu. Berisik lu, gue bunuh lu gitu. Buka nih berangkas. Saya nggak bisa Bang, saya nggak tau password-nya. Tangan David diiket, David dikunciin di kamar," kata Hanny sambil menirukan percakapan.
Saat kejadian itu, Hanny mengaku tak mengetahui rumahnya didatangi komplotan perampok. Hingga akhirnya, kata dia, sang adik baru tiba di rumah dan kaget melihat pintu terluka dan tak ada mobil di garasi.
"Terus dia denger suara David dari dalam kamar. 'Tolong gue, tolong.' Udah tuh David dibukain sama adek gue. David langsung, 'ada maling, ada maling, ada rampok.' Terus adek gue langsung ke atas. Mereka langsung ke atas, langsung gedor-gedor kamar mandi gue," ucap Hanny.
Mendengar itu, Hanny langsung berupaya turun untuk melihat kondisi lantai bawah. "Gue turun. Itu udah rame satpam, security semua udah ada di bawah," kata Hanny.
Baca Lebih Lanjut
Perampok Gagal Beraksi di Gayamdompo Karanganyar, Satu Penghuni Rumah Kena Bacok di Kepala
Ryantono Puji Santoso
Petugas SPBU di Lampung Gelut Lawan Perampok, Pelaku Kabur Usai Tusuk Korban
Detik
Sopir Bus Maut Bawa Peziarah Sempat Kabur Usai Kecelakaan di Tol Cipularang
Detik
Tak Terima Diputusi Pacar, 3 Bocah di Asahan Ancam Buat Keributan dan Bawa Sajam di Rumah Warga
Ayu Prasandi
Kembali Terjadi, Bocah 6 Tahun Terjatuh dari Lantai 18 Apartemen di Kota Tangsel
Ahmad Haris
Kejadian Lagi Kecelakaan Maut Bus di Tol Cipularang
Detik
7 Rekomendasi Tempat Wisata di Tangerang, Nomor 3 Serasa di New York
Sindonews
5 Tahanan Lapas Kayuagung Sumsel Kabur, 2 di Antaranya Gagal Kabur Usai Terjatuh saat Panjat Dinding
Dewi Agustina
Update Longsor di Tarakan, Korban Meninggal 3 Orang, PJ Wali Kota Minta Segera Evakuasi Korban
Sumarsono
3 Rekomendasi Wisata Seru di Boyolali, Cocok Dikunjungi saat Libur Nataru, Bisa Sekaligus Belajar
Naufal Hanif Putra Aji