Saat ini, emas masih menjadi salah satu instrumen investasi yang disukai banyak orang. Pasalnya, harga emas tergolong stabil dan mengalami peningkatan dari tahun ke tahun.
Investasi emas sedang berkilau sepanjang tahun 2024. Sejak awal tahun, harga emas dunia beberapa kali mencatatkan rekor harga tertinggi dan turut berpengaruh terhadap harga emas di Indonesia.
Bagi para investor pemula, simak tipsnya berikut ini agar bisa meraup cuan maksimal dari logam mulia atau emas batangan.
1. Tentukan Tujuan Investasi
Menentukan tujuan investasi merupakan hal mendasar yang perlu dilakukan. Pasalnya, ketika tujuan sudah ditentukan maka bisa mendorong investor untuk lebih semangat dalam berinvestasi.
Tak hanya itu, penentuan tujuan juga mempermudah investor dalam menentukan berapa lama aktivitas investasi yang bakal dilakukan.
2. Beli Emas Secara Rutin
Membeli emas secara rutin bisa mendorong para investor mendapatkan cuan saat berinvestasi di instrumen tersebut. Investor bisa menyisihkan sekitar 10% dari penghasilan untuk membeli emas.
Usahakan setiap bulan uang yang disisihkan dialokasikan untuk instrumen investasi tersebut. Semakin sering membeli emas, maka potensi cuan di masa depan pun bakal terbuka lebar.
3. Pantau Pergerakan Harga Emas
Melakukan pemantauan harga emas secara berkala juga menjadi hal yang dibutuhkan. Sebab setiap hari harga emas mengalami perubahan.
Lewat perubahan ini lah, para investor bisa menentukan waktu yang pasti untuk membeli emas. Usahakan membeli emas ketika harganya sedang turun, sehingga potensi keuntungan pun bisa dimaksimalkan.
Saat ini berinvestasi emas semakin mudah dengan layanan Tabungan Emas Pegadaian. Melalui Tabungan Emas Pegadaian, kamu bisa membeli emas mulai dari 0,01 gram atau setara Rp 10 Ribuan saja.
Saldo Tabungan Emas kamu aman disimpan di Pegadaian dengan jaminan fisik 100% yang dapat kamu cairkan sewaktu-waktu, dijual kembali, atau digadai tanpa kehilangan nilai asetmu.
Pembelian Tabungan Emas dapat dengan mudah dilakukan di aplikasi Pegadaian Digital. Bisa dilakukan kapanpun dan di manapun, praktis, dan tidak ribet. Di Pegadaian Digital pula, kamu bisa memantau harga emas setiap harinya dan tren harga emas hingga setahun ke belakang.
Dengan menggunakan layanan Tabungan Emas Pegadaian, kamu dapat berinvestasi untuk masa depan sekaligus memiliki aset yang dapat digunakan sesuai dengan kebutuhan. Ayo buka rekening Tabungan Emas di aplikasi Pegadaian Digital sekarang.
Dengan menggunakan layanan Tabungan Emas Pegadaian, kamu dapat berinvestasi untuk masa depan sekaligus memiliki aset yang dapat digunakan sesuai dengan kebutuhan. Ayo buka rekening Tabungan Emas di aplikasi Pegadaian Digital sekarang.