WARTAKOTALIVE.COM, JAKARTA -- Babak I Timnas Indonesia Vs Laos dalam laga Piala AFF 2024 atau ASEAN Championship berlangsung sengit dengan hasil imbang 2-2.

Laga kedua Grup B Indonesia dengan Laos tersebut berlangsung di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah, Kamis (12/12/2024).

Sejumlah perubahan dilakukan pelatih Shin Tae Yong pada starter Indonesia vs Laos dibandingkan dengan pertandingan pertama melawan Myanmar.

Nama-nama seperti Kakang Rudianto, Daffa Faysa, dan Raihan Hanan menjadi starter dalam laga kali ini.

Timnas Indonesia langsung menekan Laos sejak menit awal.

Pada menit kedua, Indonesia mendapatkan sepak pojok pertama, namun tidak menciptakan peluang gol.

Pada menit ketiga giliran Laos mendapatkan tendangan penjuru, dilakukan kapten Bounpphachan Bounkong.

Indonesia memainkan bola di lini pertahanan, mencoba membangun serangan dari belakang sembari mencari celah di pertahanan Laos.

Build up serangan dari belakang Indonesia berujung kesalahan oper dari kapten Muhammad Ferarri pada menit kedelapan. Beruntung bagi Indonesia tidak menjadi situasi yang membahayakan.

Laos sempat unggul terlebih dahulu melalui Phousomboun Panyayong di menit ke 9.

Phousomboun Panyavong menembak bola setelah menerima umpan terobosan kapten Bounkong.

Panyavong melepaskan tembakan kaki kanan dari dalam kotak penalti.

Bola yang membentur kaki Kakang mengecoh kiper Daffa.

Tak lama berselang Indonesia berhasil menyamakan kedudukan 1-1 lewat Kadek Arel pada menit ke-12.

Menerima bola di kotak penalti, Kadek melepaskan tendangan ke kanan gawang.

Semenit kemudian Laos kembali memimpin 2-1 melalui Phathana Phommathep.

Phommathep mengeksekusi umpan Bounkong, tendangan yang dilepaskannya mengenai Kadek dan bola sulit diantisipasi oleh Daffa Fasya.

Skuad Garuda kembali menyamakan kedudukan menjadi 2-2 pada menit ke-18.

Dari skema lemparan ke dalam yang diambil Pratama Arhan, Muhammad Ferarri berhasil mengeksekusi bola dengan tandukannya dan berbuah gol. 

Selepas empat gol yang tercipta, kedua tim tidak menurunkan tempo serangan.

Kapten Bounkong hampir membobol gawang Indonesia jika tendangannya tidak melenceng tipis di atas gawang Daffa pada menit ke-43.

Lal8 terjadi salah komunikasi antarpemain belakang Timnas Indonesia.

Pada menit ke-45+3, Kakang memberikan bola kepada Arhan yang dijaga pemain lawan.

Arhan gagal menguasai bola, lalu marah-marah kepada Kakang.

Susunan Pemain Timnas Indonesia vs Laos:

Indonesia: Daffa Fasya (GK); Muhammad Ferarri, Kadek Arel, Kakang Rudianto; Pratama Arhan, Arkhan Fikri, Raihan Hannan, Dony Tri Pamungkas; Marselino Ferdinan, Hokky Caraka, Rafael Struick.

Laos: Kao Oudone (PG); Xayasith Singsavang, Anantaza Siphongphan, Sonevilay Phetviengsy, Phetdavanh Somsanid; Phathana Phommathep, Bounphachan Bounkong, Anousone Xaypanya, Phoutthalak Thongsanith, Xayasith Singvasang; Phousomboun Penyavong.

 

Baca Lebih Lanjut
Hasil Timnas Indonesia vs Laos, Skor 2-2: Lemparan Roket Pratama Arhan Diteruskan Ferrari
Sindonews
Cepat Berbalas Gol, Indonesia Vs Laos 2-2 di Babak Pertama
Detik
Indonesia Vs Laos 2-2 di Babak Pertama, Netizen Gak Nyangka
Detik
Timnas Indonesia Vs Laos, Shin Tae-yong Rotasi Pemain, Sumardji Ingin Pesta Gol di Stadion Manahan
Eko Darmoko
Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia Vs Laos di Piala AFF 2024 : STY Bakal Rotasi Pemain?
Hanang Yuwono
LIVE Sesaat Lagi, Susunan Pemain Timnas Indonesia vs Laos: Rafael Struick-Hokky Caraka Starter
Ravianto
Perkiraan Susunan Pemain Timnas Indonesia vs Laos, Shin Tae-yong Lakukan Rotasi Agar Garuda Maksimal
Sigit Nugroho
GOLLLL, Timnas Indonesia Samakan Skor tapi Langsung Kebobolan Lagi, Tertinggal 1-2
Ravianto
Prediksi Skor Timnas Indonesia vs Laos di Piala AFF 2024, Garuda Muda Tangguh Bantai Lawan Skor 2-0
Sartika Rizki Fadilah
Hasil Akhir 1-0 Timnas Indonesia Vs Myanmar ASEAN Cup 2024, Duet Arhan dan Asnawi Bawa Pulang 3 Poin
Galih permadi