Juventus gagal menang usai diimbangi Lecce dalam lanjutan Serie A. Thiago Motta menyebut Juventus sudah kehabisan energi saat kebobolan gol di injury time.

Duel Lecce vs Juventus digelar di Stadio Ettore Giardiniero, Via del Mare, Senin (2/12/2024) dini hari WIB. Juventus pulang dengan satu poin usai ditahan imbang 1-1 oleh tuan rumah.

Juventus sempat unggul lebih dulu lewat gol Andrea Cambiaso pada menit ke-68. Kemenangan Bianconeri yang sudah di depan mata lantas buyar usai Lecce mencetak gol lewat Ante Rebic pada menit ke-90+3.

Juventus, yang kehilangan sembilan pemain karena cedera, disebut Motta mulai loyo di babak kedua. Ia pun berharap Juventus belajar dari kesalahan ini.

"Kami melihat di babak kedua, tim sudah kehabisan tenaga dan kami tahu itu memang memungkinkan," ujar Motta seperti dilansir Football Italia.

"Kami main bagus di babak pertama, unggul lebih dulu, dan kemudian kebobolan di akhir. Kami harus jalan terus, belajar dari kesalahan dan bersiap untuk laga berikutnya."

"Kami harus melakukan perbaikan, mempelajari hal-hal tertentu, dan terus berpikir positif. Kami harus mempersiapkan diri untuk pertandingan selanjutnya, baik secara fisik dan mental," kata Motta menegaskan.

Juventus berarti dapat hasil seri di dua laga terakhirnya di Serie A. Akibatnya, mereka tertahan di peringkat enam klasemen Liga Italia dengan 26 poin, tertinggal enam angka dari Napoli yang ada di puncak.

Baca Lebih Lanjut
Juventus Gigit Jari di Pekan 14 Liga Italia, Kemenangan Depan Mata Sirna di Ujung Laga
Taufiq Rochman
Kemenangan Juventus di Liga Italia Digagalkan Lecce, Bianconeri Semakin Jauh dari Puncak Klasemen
St Hamdana Rahman
Juventus si Paling Doyan Imbang
Detik
Liga Champions: Aston Villa Vs Juventus Berakhir Imbang
Detik
Lecce Vs Juventus: Gol Injury Time Batalkan Tiga Poin Bianconeri
Detik
Tabrak Truk dari Belakang, Nyawa Pemotor Melayang
M Syofri Kurniawan
Rekap Hasil Liga Champions: Penalti Mbappe Kala Liverpool Bantai Real Madrid, Juventus Tak Berdaya
Murhan
Rekap Hasil Liga Champions Tadi Malam: Juventus Buntu, Liverpool Balas Dendam ke Real Madrid
Drajat Sugiri
Hasil Liga Champions Dinihari Tadi: Liverpool Menang, Juventus Seri
Detik
Aston Villa Vs Juventus: Bianconeri Krisis, Cuma 14 Pemain Ikut Latihan
Detik