-

Sebagian dari kita kerap tiba-tiba terjaga pada pukul 3 pagi. Namun, sebenarnya banyak dari kita yang bahkan juga terbangun beberapa kali dalam semalam, meskipun mungkin tidak benar-benar menyadarinya. Kenapa ya?

Selama satu malam, kita semua mengalami beberapa siklus tidur. Setiap siklus ini dimulai dengan tidur ringan, yang kemudian berlanjut ke tidur yang lebih nyenyak saat kita memasuki tidur gelombang lambat.

Setelah itu, kita memasuki fase yang lebih aktif yang dikenal sebagai rapid eye movement (REM). Setelah itu kita kemungkinan besar akan terbangun sebelum tertidur lagi.

Seluruh proses ini memakan waktu sekitar empat jam, yang berarti jika kita biasanya tidur sekitar pukul 11 malam, kita akan sadar kembali sekitar pukul 3 pagi.

Overthinking Kerap Terjadi Pukul 3 Pagi, Karena..

Idealnya, gangguan tidur yang singkat ini tidak akan berlangsung lebih dari beberapa saat. Sayangnya, jika kita terjebak dalam spiral pikiran negatif, kita bisa terbangun dan tidak dapat tidur lagi.

Dengan kata lain, stres tidak selalu membuat kita terbangun di malam hari, tetapi dapat menyebabkan semacam momen-momen kecemasan. Terlebih lagi, kita cenderung kurang rasional dalam perenungan malam hari dibandingkan siang hari, itulah sebabnya masalah kita selalu tampak jauh lebih berat pada pukul 3 pagi.

Menurut psikolog dan terapis kognitif Greg Murray, seperti dikutip dari IFL Science, ini karena kita tahu bahwa tidak ada yang benar-benar dapat kita lakukan untuk menyelesaikan masalah pada waktu malam ini.

Pada siang hari, kita bisa bersikap proaktif dalam menghadapi masalah tertentu. Namun, pada malam hari yang dapat kita lakukan hanyalah merasa khawatir dan itulah yang cenderung dilakukan oleh pikiran kita.

Murray menyarankan untuk menerapkan meditasi kesadaran. Sebab, dengan fokus pada napas atau indra, pikiran akan menjadi tenang dan mengurangi kemungkinan kita terhanyut oleh kekhawatiran.

"Dan semoga saja, praktik ini dapat membantu kita kembali tidur," ucapnya.

Meskipun jika cara lain gagal, Murray menyarankan untuk membaca buku untuk membantu mengalihkan pikiran kita.



Baca Lebih Lanjut
Sering Terbangun Pukul 3 Pagi? Ini 4 Kemungkinan Pemicunya
Detik
Jangan Lupakan Huruf S pada 3 Kata Berikut Ini
Sindonews
Banyak Orang Suka Beli Kopi Ketimbang Seduh Sendiri, Ini Sebabnya
Detik
Benarkah Orang Kidal Lebih Pintar? Ini Temuan Terbaru Sains
Detik
Titus The Detective Episode THE HAUNTED ISLAND di RCTI, Minggu 10 Nov 2024 Jam 09.00 Pagi
Sindonews
Sering Menghela Napas Bikin Jantung-Pencernaan Lebih Sehat, Kok Bisa? Ini Temuan Riset
Detik
Peran Vital Peneliti Perempuan, Membuka Jalan Baru di Dunia Sains
Timesindonesia
Truk terbalik dekat Flyover Pesing sebabkan macet selama 1 jam lebih
Antaranews
Masih Sering Dilakukan Orang Tua, Ini Dampak Sering Memberi Pantangan pada Ibu Menyusui
Cynthia Paramitha Trisnanda
Penyebab Hiperhidrosis, Dikaitkan Viral Wanita Curhat Sering 'Banjir' Keringat
Detik