Dunia jam tangan mewah kembali dihebohkan dengan terjualnya jam tangan F.P. Tourbillon Souverain à Remontoire d'Egalité milik F.P. Journe dari tahun 1993 dengan harga fantastis, yaitu CHF 7,3 juta atau sekitar USD 8,3 juta (Rp124 miliar) dalam sebuah lelang. Yang lebih menarik, muncul dugaan kuat bahwa pembeli misterius jam tangan langka tersebut adalah pendiri Facebook, Mark Zuckerberg!

Rumor ini berhembus kencang di kalangan kolektor dan penggemar jam tangan mewah. Zuckerberg, yang dikenal dengan gaya hidupnya yang sederhana, belakangan ini memang terlihat mengenakan jam tangan mewah di beberapa kesempatan.

Ada beberapa alasan mengapa bos Meta yang mungkin telah membeli jam tangan pemecah rekor. Tahun ini, Zuckerberg akhirnya membuang kaos dan hoodie abu-abu polosnya dan berganti dengan tampilan yang lebih modis. Perubahan gaya yang tiba-tiba dari pria berusia 40 tahun itu sangat terlihat.

Zuck tidak hanya mengubah selera modenya tetapi juga memanjakan diri dengan mainan super mahal. Selain menghabiskan USD 300 juta untuk sebuah megayacht, bapak tiga anak ini membeli sepasang Porsche Cayenne Turbo GT untuk dirinya dan sang istri.

Tak sampai di situ, dia juga dikenal menjadi kolektor jam tangan yang serius tahun ini. Salah satu koleksinya adalah Patek Philippe yang dibeli seharga USD 141.000 atau Rp 2,2 miliar.

Mark Zuckerberg Beli Jam Mewah FP Journe

Apa yang Membuat F.P. Journe Mahal?

Dilansir dari Luxurylaunches, jam tangan Journe merupakan salah satu karya terbaik dari François-Paul Journe, seorang pembuat jam tangan independen ternama. Diproduksi pada tahun 1993, jam tangan ini sangat langka dan diincar para kolektor..

Jam tangan ini memiliki casing 38mm yang terbuat dari platinum, sementara gerakan lilitan manual terbuat dari emas 18k. Ada fitur Tourbillon, yakni mekanisme yang mengurangi pengaruh gravitasi pada akurasi jam.

Mark Zuckerberg Beli Jam Mewah FP Journe

Selain itu terdapat Remontoire d'Egalité, sebuah mekanisme yang menjamin tenaga yang konstan ke escapement, meningkatkan akurasi.

Jam tangan pertama F.P. Journe dibuat untuk dirinya sendiri pada tahun 1991, dan itu tidak pernah dijual eceran. Sebelum itu, pembuat jam Prancis hanya membuat jam saku atau menciptakan merek lain, termasuk Cartier.



Baca Lebih Lanjut
Tottenham dan Ironi Jam Tangan Mewah 'Finalis' Liga Champions
Detik
Emiten Sarung Tangan Mau Sebar Dividen Rp 76 M, Catat Jadwalnya
Detik
Ingin Pulang tapi Tak Ada Ongkos Angkot, Abah Engkos Terpaksa Jual Jam Tangan: Belum Dapat Uang
Musahadah
45 Daftar Jam Tangan Pria Terlaris dari SEIKO, Tampil Maskulin Setiap Kesempatan
Andra Kusuma
Orang Ini Nekat Berhenti Kerja demi Lego, Eh Malah Cuan Rp 124 M
Detik
Putusan PK, Mardani Maming Tetap Dihukum 10 Tahun Penjara-Bayar Rp 110 M
Detik
Viral Kakek Jual Jasa Odong-odong Sampai Jual Jam Tangan buat Ongkos Pulang
Dian Anditya Mutiara
Korban Tipu Jual Beli Properti di Karanganyar Dosen UNS Rugi hingga Rp160 Juta
Putradi Pamungkas
Beli Sepeda Listrik Hemat hingga Rp 2,7 Jutaan di Transmart Full Day Sale
Detik
Profit Yan Victor CLBK dengan Persebaya: Ada 4, Bek Rp 2,61 M Tumbalnya? Arema-Persija Kans Comot
Lailatun Niqmah