TRIBUNBANTEN.COM - Simak pembahasan kunci jawaban Bahasa Indonesia: Lihat Sekitar untuk SD/MI Kelas 4 (Edisi Revisi) Kurikulum Merdeka, Bab 6 Satu Titik halaman 135 - 139 berikut ini.

Pada halaman 135 - 139, jawablah pertanyaan berikut:

Membaca

Jika ada kata-kata di dalam teks “Sabana Sumba” yang baru bagimu, cari artinya di Kamus Besar Bahasa Indonesia, lalu tambahkan ke dalam Kamus Kartu.

Bertualang di Sabana Sumba

“Selamat datang di surga eksotis wilayah timur Indonesia!”

Aku tersenyum melihat gaya ramah Arman, sepupuku. Tangannya terentang, terbuka lebar menyambut kedatanganku di Bandara Umbu Mehang Kunda di Waingapu, Sumba Timur. Arman memang sepupu terbaik yang kupunya.

Inilah satu titik di muka bumi yang aku ingin kunjungi.

Sejak Arman bercerita bahwa di tempatnya banyak kuda, aku menabung untuk bisa mengunjunginya. Sekarang saatnya tiba.

“Di mana sabananya?” tanyaku tidak sabar.

“Lumayan jauh. Sekitar 45 menit dari sini. Namanya Bukit Warinding. Bukit ini adalah rangkaian dataran tinggi sabana yang luas sekali. Wisatawan suka berfoto di bukit ini karena keindahannya,” jawab Arman. “Kebetulan sekarang bulan Juli, sabananya seperti permadani emas. Kalau kamu ke sini bulan November sampai Mei, sabananya menghijau.”

Aku mengangguk-angguk. Aku mengerti, pasti itu karena pengaruh musim.

“Kalau kudanya?” cecarku lagi.

Arman tertawa. Menurutnya, di sekitar Puru Kambera ada sabana lain dengan vegetasi khas Sumba. Sabana itu sering dijadikan destinasi wisata untuk melihat kuda liar Sumba di alam bebas.

Gerombolan kuda akan mudah dijumpai pada saat musim kemarau. Itu karena sabana sangat kering sehingga kuda-kuda aktif merumput.

“Kita ke sana sekarang, ya!” seruku bersemangat.

“Besok!” jawab Arman tegas.

Aku sedikit kecewa. Namun, bagaimana lagi. Untuk pergi ke sana ternyata butuh persiapan. Di sana tidak ada angkutan umum, kami harus menggunakan kendaraan pribadi atau menyewa mobil atau sepeda motor. Selain itu, di sana tidak ada warung. Pengunjung harus membawa bekal sendiri, terutama air minum, karena cuaca Sumba sangat panas. Teks oleh B.E. Priyanti

Kamu dapat menggunakan pertanyaan-pertanyaan di bawah ini sebagai panduan.

a. Selain Bukit Warinding di Sumba, adakah sabana di wilayah Indonesia lainnya?

Kunci jawaban:

a. Selain Bukit Warinding di Sumba, sabana lainnya di Indonesia antara lain Savana Bekol, Taman Nasional Baluran, Jawa Timur dan Padang Mangateh, Sumatra Barat.

Kunci jawaban Bahasa Indonesia: Lihat Sekitar untuk SD/MI Kelas 4 (Edisi Revisi) Kurikulum Merdeka halaman 135 - 139 ditujukan bagi orangtua untuk membimbing proses belajar siswa.

Diharapkan orangtua bisa membimbing kegiatan belajar siswa di rumah dengan semangat.

Rangkuman kunci jawaban Bahasa Indonesia: Lihat Sekitar untuk SD/MI Kelas 4 (Edisi Revisi) Kurikulum Merdeka halaman 135 - 139 hanya sebagai panduan, jawaban dari setiap soal tidak terpaku dari kunci jawaban ini.

Jawaban bisa berbeda dan tidak terpaku pada kunci jawaban yang disajikan dalam artikel ini.

Diharapkan siswa bisa mencari jawaban sendiri dari setiap soal yang disajikan.

Sumber: Bahasa Indonesia: Lihat Sekitar untuk SD/MI Kelas IV (Edisi Revisi), Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Republik Indonesia.

(TribunBanten.com/Vega)

Baca Lebih Lanjut
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Aku Bisa Kelas 1 Edisi Revisi, Parade Binatang
Vega Dhini
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Aku Bisa Kelas 1 Edisi Revisi Halaman 101, Lebah atau Laba-laba?
Vega Dhini
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Aku Bisa Kelas 1, Berikan Tanda Silang untuk Makanan yang Kotor
Vega Dhini
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 4 Halaman 117 118 Kurikulum Merdeka, Berdiskusi
Abu Hurairah
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 8 Hal 89 Kurikulum Merdeka: Mengidentifikasi Fakta dan Opini
Karunia Rahma Dewi
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 4 Halaman 123 124 Kurikulum Merdeka, Refleksi
Abu Hurairah
Kunci Jawaban Bahasa Inggris Kelas 9 Halaman 153 Made in Indonesia
Galih permadi
Jawaban Soal Bahasa Indonesia Kelas 10 Halaman 55 Kurikulum Merdeka - Perbandingan Informasi
Novaldi Hibaturrahman
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 8 Halaman 74 Kurikulum Merdeka: Identifikasi Kalimat Persuasif
Karunia Rahma Dewi
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 9 Halaman 110 Kurikulum Merdeka: Kriteria Poster yang Baik
Karunia Rahma Dewi