SURYA.CO.ID - Pria berusia 86 tahun hidup sebatang kara di daerah Jawa Barat (Jabar).

Adalah Abah Opid, yang sehari-hari mencari nafkah dengan menjadi pengamen.

Kisah Abah Opid ini kali pertama diketahui dari unggahan Instagram konten kreator @adiefwafi dan dibagikan ulang akun Instagram @wali_umat.

Setiap mengamen, Abah Opid memanfaatkan kecapi, alat musik tradisional asal Jabar.

Kecapi itu letakkan pada sebuah gerobak yang telah dimodifikasi.

Dari rumahnya yang berada di belakang sebuah terminal, Abah Opid berjalan kaki sembari mendorong gerobak tersebut.

Ia biasanya mengamen di depan minimarket. Tempatnya pun berpindah-pindah.

Dari mengamen, Abah Opid mendapat uang dengan jumlah tak menentu.

Terkadang, ia mendapat Rp 20 ribu sampai Rp 50 ribu per hari.

Ia mengamen dari pagi hingga sekira pukul 14.00 WIB. 

Meski mengamen hingga pukul 14.00 WIB, Abah Opid pulang ke rumah setelah magrib karena jarak dari minimarket ke rumah cukup jauh. 

Ia harus menempuh perjalanan sekitar 30 menit. 

Selepas bekerja mencari nafkah, Abah langsung istirahat di gubuk yang menjadi tempat tinggalnya selama ini.

Selain untuk bertahan hidup, ternyata Abah Opid mengamen demi membeli perlengkapan salat, seperti baju koko dan kain sarung serba berwarna putih, serta tasbih.

Kisah Abah Opid ini lantas menuai beragam respons dari warganet. 

“Mbaaah... Sehat sehat rejekinya lancar berkah dunia akhirat aamiin”

“Kasihan sehat selalu kakek”

“Anak2 nya pada ke mana itu,” tulis beragam komentar warganet.

Tonton video lengkapnya di sini

Baca Lebih Lanjut
Kisah Busairi Pria Beristri Dua Tinggal di Gubuk Berlantai Tanah, Berbagi Kamar, Profesinya Disorot
Fadhila Rahma
CAF Joglosemar: Camping Tiap 35 Hari di Jogja, 800 Peserta Seluruh Indonesia
Pandangan Jogja
Pantun Buat Mereka Si Paling Kerja, Niat hati beli tomat, Kok Malah beli ketupat, Cakep
Yudha Kristiawan
Ingat Alika Bocah Penjual Sayur? Ayahnya yang Sakit Kanker Meninggal Dunia, Kini Hidup Sebatang Kara
Salma Dinda Regina
Warga Labuhanbatu Didor Polisi, Curi Laptop dan Bobol Rumah Dinas Bank Sumut
Satia
Pelaku Pembobol SD di Kabanjahe Ternyata Pernah Membobol Rumah Dinas Bank Sumut
Ayu Prasandi
Murah Meriah! Beli Kasur di Transmart Full Day Sale Cuma Rp 460 Ribuan
Detik
Pesan Anies ke 'Anak Abah' Diajak Dukung Cagub Jakarta: Jangan Buru-buru
Detik
Menelusuri Lokasi Diduga 7 Remaja Ceburkan Diri hingga Tewas di Kali Bekasi
Detik
Kronologi Cekcok Jual Beli Mobil di Jaktim Versi Pihak Pembeli
Detik