Honda CRF1100L Africa 2025 resmi hadir dengan pilihan warna baru, Grand Prix Red dengan grafis baru dan Matt Ballistic Black Metallic dengan aksen merah. Sementara model Africa Twin Adventure Sports ES hadir dengan warna Pearl Glare White eksklusif dengan grafis tricolor baru.

Pilihan warna baru Honda Africa Twin 2025 ini hanya tersedia untuk pasar Eropa. Di benua biru, Honda Africa Twin ditawarkan dalam varian standar dan varian Adventure Sports ES. Honda Africa Twin varian tertinggi menggunakan sistem transmisi Dual Clutch Transmission (DCT) dan suspensi yang dikontrol secara elektronik.

Pilihan warna baru Honda Africa Twin 2025

Soal performa, Honda Africa Twin hadir dengan mesin paralel-twin 1.084 cc berpendingin cairan.

Tenaganya diklaim mencapai 102 dk pada 7.500 rpm dengan torsi 112 Nm pada 5.500 rpm.

Honda Africa Twin punya empat mode daya dan tiga tingkat pengereman mesin (engine brake). Ada juga fitur Honda Selectable Traction Control (HSTC) yang hadir dengan tujuh tingkat intervensi serta pilihan 'off' untuk pengendaraan offroad.

Showa Electronically Equipped Ride Adjustment (Showa EERATM) hadir sebagai perlengkapan standar, memberikan peredaman optimal di semua kondisi berkendara. Suspensi ini punya empat mode, Soft, Mid, Hard, dan Offroad.

Pilihan warna baru Honda Africa Twin 2025

Moge petualang ini menggunakan rem cakram ganda berdiameter 310 mm pada roda depan 19 inci dengan kaliper empat piston dan cakram tunggal dengan kaliper piston tunggal pada roda belakang 18 inci.

Ketinggian jok pada Africa Twin dapat disesuaikan antara 820 mm dan 840 mm tanpa menggunakan alat bantu. Berat Africa Twin yang dilengkapi DCT adalah 253 kg dengan 24,8 liter bahan bakar yang ditampung di tangki.





Baca Lebih Lanjut
Pelapis Antibocor Aquaproof Pro Hadirkan Tiga Warna Baru, Hijau Emerald, Biru Benhur, dan Merah Bata
Mochamad Dipa Anggara
Panda Merah dari Jepang Terancam Punah, Kini Ada di Jatimpark 2 Kota Batu
Yuli A
Serba-serbi Paspor Baru Indonesia: Warna, Desain hingga Keunggulan
Detik
Jatimpark 2 Kedatangan Panda Merah dari Jepang Bernama Kaito
Dyan Rekohadi
Pilihan Cat Tembok untuk Rumah KPR yang Sederhana, Nuansa Elegan dan Mewah
Diah Puspita Ningrum
4 Tanaman Hias Warna Merah yang Perawatannya Mudah
Seputar Hobi
Pakai Baju Unik Warna Merah Menyala, Potret Tampilan Yuni Shara Banjir Pujian Netizen!
Marsha Ayu
10 Arti Mimpi Bendera Merah Putih, Pertanda Dapat Anugerah, Beda Makna dengan Mimpi Bendera Hitam
Ficca Ayu Saraswaty
Warna Lidah Seperti Ini Ternyata Bisa Jadi Tanda Penyakit pada Tubuh
Detik
Ketentuan Warna Background dan Ukuran Foto untuk Pendaftaran CPNS 2024
Cynthia Paramitha Trisnanda