JAKARTA - Ini daftar 8 perguruan tinggi dengan lulusan terbanyak menjadi PNS . Pendaftaran CPNS 2024 dibuka 20 Agustus hari ini hingga 6 September. Salah satu lembaga utama yang banyak ‘memasok’ CPNS adalah lembaga perguruan tinggi.
Hal ini bisa dilihat dari syarat dan kualifikasi seleksi CPNS yang biasanya mensyaratkan lulusan Perguruan Tinggi.
Lalu universitas mana saja yang lulusannya banyak menjadi PNS? Artikel kali ini akan membahasnya, simak ya!

8 Kampus dengan Lulusan Terbanyak Jadi PNS


1. Universitas Terbuka (UT)


Peringkat pertama ditempati oleh Universitas Terbuka dengan jumlah lulusan yang menjadi PNS sebanyak 9.436 orang.

2. Universitas Gadjah Mada (UGM)


Universitas Gadjah Mada (UGM) berada di peringkat kedua dengan jumlah alumni yang menjadi PNS sebanyak 3.452 orang.

3.
Universitas Pendidikan Indonesia (UPI)


Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) menempati peringkat ketiga dengan jumlah lulusan yang menjadi PNS sebanyak 3.318 orang.

4. Universitas Sebelas Maret (UNS)


Universitas Sebelas Maret memiliki jumlah lulusan yang menjadi PNS sedikit lebih rendah dari UPI, yaitu sebanyak 2.468 orang.

5. Universitas Negeri Semarang (Unnes)


Kampus kelima dengan jumlah lulusan terbanyak yang menjadi PNS adalah Universitas Negeri Semarang (UNNES) dengan jumlah 2.403 orang.

6. Universitas Negeri Yogyakarta (UNY)


Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) berada di peringkat keenam dengan jumlah lulusan terbanyak yang menjadi PNS, yaitu sebanyak 2.334 orang.

7. Universitas Diponegoro (Undip)


Universitas Diponegoro (Undip) memiliki 2.017 lulusannya yang menjadi PNS.

8. Universitas Negeri Makassar (UNM)


Peringkat kedelapan kampus dengan jumlah lulusan terbanyak yang menjadi PNS ditempati oleh Universitas Negeri Makassar (UNM) dengan jumlah 1.789 orang.

5 Provinsi dengan Jumlah PNS Terbanyak


1. Jawa Timur


Jawa Timur menjadi provinsi dengan jumlah PNS terbanyak di Indonesia menurut laporan Badan Kepegawaian Negara (BKN) pada paruh pertama 2023. Jumlah PNS Jawa Timur mencapai 372.304 orang.

2. Jawa Tengah


Di urutan kedua sebagai provinsi dengan jumlah PNS terbanyak adalah Jawa Tengah. Saat ini PNS Jawa Tengah mencapai 343.989 orang, jumlahnya selisih 28 ribu orang dari Provinsi Jawa Timur.

3. Jawa Barat


Selanjutnya adalah Jawa Barat. Provinsi dengan jumlah penduduk terpadat di Pulau Jawa ini memiliki jumlah penduduk sebagai Pegawai Negeri Sipil mencapai 337.203 orang pada tahun 2023.

4. DKI Jakarta


Jika membahas provinsi dengan jumlah PNS terbanyak di Indonesia, nama DKI Jakarta tidak mungkin terlewatkan. Sebagai ibu kota negara dengan jumlah penduduk yang cukup banyak, DKI Jakarta memiliki jumlah PNS mencapai 245.446 orang.

5. Sumatera Utara


Sumatera Utara menjadi provinsi dengan jumlah PNS terbanyak di Pulau Sumatera. Di tahun 2023, Sumatera Utara memiliki jumlah PNS sebanyak 204.004 orang hingga hari ini menurut BKN.
Baca Lebih Lanjut
11 Kampus di AS dengan Atlet Amerika Terbanyak pada Olimpiade 2024
Sindonews
16 Formasi CPNS 2024 untuk Lulusan SMA, Cek sebelum Daftar 20 Agustus
Sindonews
Ada 9.070 Formasi CPNS Kemenkumham, Lulusan SMA Bisa Daftar!
Detik
Menentukan Perguruan Tinggi Terbaik untuk Masa Depan Gemilang, STIKI Malang Pilihan Tepat
Timesindonesia
7 Perguruan Tinggi di Jawa Barat-Banten Terancam Ditutup, Tak Sanggup Penuhi Syarat Akreditasi
Januar Pribadi Hamel
Jadi Lulusan Terbaik Unpad, Irma Bagikan Tips Belajar yang Cocok bagi Mahasiswa
Detik
Teknik Dirgantara STTKD Yogya Ukir Sejarah, Raih Akreditasi Unggul dari LAM Teknik
Gaya Lufityanti
Ini Benua dengan Spesies Hewan Terbanyak, Bisa Tebak?
Detik
5 Penerima KIP Kuliah yang Lulus dengan IPK Tinggi, Ada Anak Petani-Penjahit
Detik
Tanoto dan 10 universitas negeri buka beasiswa kepemimpinan mahasiswa
Antaranews