Jakarta (ANTARA) - Rumah produksi Rekata Studio telah mengumumkan jajaran pemeran film drama "Para Perasuk" yang disutradarai oleh Wregas Bhanuteja.
Menurut siaran pers rumah produksi di Jakarta, Senin, pemeran film itu meliputi Maudy Ayunda, Angga Yunanda, Bryan Domani, Chicco Kurniawan, Indra Birowo, Ganindra Bimo, hingga penyanyi Anggun C Sasmi.
"Para Perasuk" bercerita tentang sebuah desa yang masyarakatnya menganggap kerasukan roh menjadi suatu kepuasan dan kesenangan bersama.
Proses syuting untuk pembuatan film ini sudah dimulai.
"Di film ketiga ini, saya ingin menceritakan menceritakan mengenai fenomena di sebagian kelompok di masyarakat yang memilih untuk menjadikan hal supranatural (seperti pesta kerasukan) sebagai sarana rekreasi untuk sejenak lari dari realita dan menemukan suatu kebahagiaan," kata Wregas.
"Bagi mereka, kebahagiaan tidak hanya ditemukan dari benda-benda yang berwujud fisik, namun kebahagiaan bisa ditemukan dari hal yang tidak terlihat yang dianggap hidup berdampingan dengan masyarakat ini," katanya.
Aktris Maudy Ayunda mengaku sudah lama mengagumi karya-karya Wregas, yang menurut dia berbeda dan berani dalam mengangkat isu-isu sosial.
Dia mengemukakan antusiasmenya berperan dalam film garapan Wregas.
"​​​​​​Sangat menyenangkan, karena menurut saya pendekatan film ini sejak awal cukup berbeda," kata Maudy, yang untuk pertama kali bekerja sama dengan sutradara Wregas dalam film "Para Perasuk".
​​​​​​​"Saya diberikan ruang eksplorasi untuk memberikan kemungkinan gagasan-gagasan ataupun sentuhan dari saya sendiri dalam berakting atau membawakan karakter di film ini.
Sangat memuaskan," katanya.
 
Baca Lebih Lanjut
Proses syuting film "Superman" garapan James Gunn sudah selesai
Antaranews
Sinopsis Film Ghostlight, Film Komedi Mengandung Kisah Percintaan yang Mendalam
Elfan Fajar Nugroho
POPULER PADANG: Pemeran Seni Rupa dan Hologram Siti Nurbaya serta Kebakaran Gedung PNP
Rizka Desri Yusfita
Review Deadpool & Wolverine yang Menuju Puncak Box Office
Timesindonesia
SEGERA! Ini Sinopsis Film Transformers One, Kisah Asal Usul Optimus Prime dan Megatron
Putri Safitri
Sinopsis Film Janji Darah, Teror Makhluk Halus yang Ancam Penantikan Kelahiran Anak Pertama
Elfan Fajar Nugroho
Hari Pertama Film Pilot Banjir Penonton, tapi Banyak Diprotes Kaum Pria
Sindonews
Film horor "Sakaratul Maut" tayang di bioskop mulai 1 Agustus
Antaranews
Marvel Studios Umumkan Daftar Film yang akan Dirilis hingga 2027, 4 Masih Dirahasiakan
Sindonews
Sinopsis Film Dosen Ghaib: Sudah Malam atau Sudah Tahu, tentang Kejadian Horor saat Semester Pendek
Elfan Fajar Nugroho