TRIBUNBATAM.id - Juventus telah menentukan angka penawaran untuk penyerang asal klub FC Porto, Galeno.
Juventus tengah mempertimbangkan untuk merekrut Galeno sebagai alternatif.
Terutama sebagai alternatif pengganti Karim Adeyemi jika gagal merapat ke Bianconeri.
Menurut laporan terbaru, Juventus diperkirakan akan kesulitan untuk mendapatkan Adeyemi.
Pasalnya pihak Borussia Dortmund memasang harga tinggi untuk striker asal Jerman itu.
Meski demikian, Si Nyonya tetap akan melakukan segala upaya untuk bisa mendapatkan Adeyemi.
Jika tawaran Bianconeri ditolak oleh pihak Dortmundm, maka Galeno akan menjadi target utama mereka.
Sementara itu Galeno, pemain asal Brasil itu menunjukkan minat untuk berlabuh ke Juventus.
Namun, Bianconeri menyadari, Galeno memiliki klausul pelepasan yang tak mudah untuk ditebus.
Dalam kontraknya, Galeno memiliki klausul pelepasan senilai 60 juta euro.
Hal tersebut merupakan kebiasaan dari klub-klub Portugal agar tak kehilangan pemain dengan biaya rendah.
Juventus dipastikan enggan untuk membayar penuh klausul pelepasan dari Galeno.
Namun diperkirakan, pihak Porto bersedia untuk menjualnya dengan harga lebih murah.
Menurut laporan dari Tuttosport, Juventus telah mematok angka penawaran untuk Galeona.
Dari sumber tersebut melaporkan Juventus akan mengajukan penawaran awal sebesar 25 juta euro.
Jika tawaran tersebut ditolak, maka Juventus akan meningkatkan tawarannya dengan tambahan 5 juta euro.
Si Nyonya Tua dikabarkan tak memiliki rencana untuk meningkatkan tawaran melebihi angka tersebut.
(Tribunbatam.id/Pucu Herwibowo)