TRIBUNKALTENG.COM - Klub promosi Liga 2 2024/2025, Persikota Tangerang telah melengkapi jajaran kepelatihannya.
Sosok Delfi Andri resmi ditunjuk sebagai Pelatih Persikota Tangerang.
Penunjukan Delfi Andri telah diumumkan manajemen klub melalui akun Instagram Persikota Tangerang, @persikotafc1994.
"Setelah beberapa bulan langkah kami berada di Liga 2. Kami selaku manajemen berusaha dan mengupayakan tim yang solid dan berkompenten untuk meraih hasil yang maksimal di Liga 2," dikutip dari laman resm klub.
Dengan penunjukkan itu, pihak manajemen berharap Persikota Tangerang mampu promosi ke Liga 1.
"Jelas berharap kembali ke kasta tertinggi di Liga Indonesia," dikutip lebih lanjut.
Pelatih kelahiran Payakumbuh, Sumatera Barat ini kini berusia 57 tahun.
Pria lahir 1 Januari 1962 ini telah memiliki lisensi A kepelatihan.
Sebelum menangani tim Bayi Ajaib julukan Persikota Tangerang, Delfi Andri dipercaya sebagai pelatih Semen Padang.
Ia mampu membawa Semen Padang promosi ke Liga 1 musim 2023/2024.
Sebelum menjadi pelatih, Delfi Andri pernah memperkuat Semen Padang sebagai pemain pada era 1980-1990 an.
Tak hanya menunjuk Delfi Andri, pihak manajemen juga sudah melengkapi staf kepelatihan Persikota Tangerang.
Untuk mendampingi Delfi Andri, terdapat tiga asisten pelatih.
Ketiganya yakni Adnan Mahing, Agus Suppriyanto, dan Asep Suryadi.
Kemudian, ada dua pelatih lainnya yakni pelatih kiper dan fisik.
Pelatih fisik dipercayakan kepada Dini Sefriyanto.
Sedangkan, pelatih kiper yakni Reza.
Berikut Jajaran Kepelatihan Persikota Tangerang :
Pelatih Kepala : Delfi Andri
Asisten pelatih: Adnan Mahing, Agus Suppriyanto, dan Asep Suryadi
Pelatih fisik : Dini Sefriyanto
Pelatih kiper : Reza
Berikut 26 Tim Liga 2 2024/2025:
Degradasi Liga 1 2023/2024
1. Persikabo 1973
2. Bhayangkara FC
3. RANS Nusantara FC
Promosi Liga 3 2023/2024
1. Persibo Bojonegoro
2. Adhyaksa Farmel FC
3. Dejan FC Depok
4. Persiku Kudus
5. Persikas Subang
6. Persikota Tangerang
Bertahan Liga 2 2023/2024
1. Persiraja Banda Aceh
2. PSIM Yogyakarta
3. PSMS Medan
4. Deltras FC
5. Persela Lamongan
6. FC Bekasi City
7. Gresik United
8. Persipal Palu
9. Persewar Waropen
10. Sriwijaya FC
11. PSKC Cimahi
12. Nusantara United
13. PSPS Riau
14. Persijap Jepara
15. Persipa Pati
16. Persipura Jayapura
17. Persekat Tegal
(*)
6. FC Bekasi City7. Gresik United
8. Persipal Palu
9. Persewar Waropen
10. Sriwijaya FC
11. PSKC Cimahi
12. Nusantara United
13. PSPS Riau
14. Persijap Jepara
15. Persipa Pati
16. Persipura Jayapura
17. Persekat Tegal
(*)