Viral, seorang laki-laki ketahuan menyembunyikan 104 ular ke China daratan. Caranya dengan menyimpan ular-ular itu ke celana dalamnya.
Orang yang tidak diketahui namanya itu melewati gerbang 'nothing to declare', gerbang untuk pendatang yang tidak membawa barang yang harus dilaporkan ke petugas saat datang ke sebuah negara. Akan tetapi, petugas yang ada di wilayah antara Hong Kong dan Shenzhen itu tetap melakukan inspeksi.
Melansir BBC, saat diperiksa, orang itu kedapatan membawa enam tas serut kanvas di dalam celana. Alangkah terkejutnya petugas ketika menemukan ratusan ular di dalamnya.
"Setiap tasnya ditemukan berisi ular hidup dari berbagai bentuk, ukuran, dan warna," kata petugas bea cukai China.
Dari video yang dirilis oleh bea cukai China, terlihat petugas mengintip ke dalam kantong plastik transparan berisi ular hidup berwarna-warni. Ada yang warnanya merah, pink, sampai putih. Kebanyakan ular-ular itu berukuran kecil.
Menurut Undang-undang biosekuriti dan pengendalian penyakit, ada aturan ketat melarang orang membawa spesies asing ke negara China tanpa izin. Bagi yang melanggar, mereka akan diminta pertanggungjawaban secara hukum.
Pada tahun 2023, di lokasi yang sama, seorang perempuan dihentikan dalam upaya menyelundupkan lima ekor ular yang disembunyikan di dalam bra-nya. China adalah salah satu pusat perdagangan hewan terbesar di dunia dan pihak berwenang telah menindak perdagangan gelap sejenis dalam beberapa tahun terakhir.
Saksikan Live DetikPagi: