TRIBUNNEWS.COM - Persib Bandung memberikan kode akan segera mengaet penyerang lagi melalui perkenalan pemain asing terbaru mereka.

Yap, baru sehari lalu Persib mengenalkan bek asal Brasil Gustavo Moreno de France melalui akun Instagram @persib pada Kamis (11/7/2024).

Media officer Persib membuat konsep admin mengetik posisi 'center back' sebelum mengenalkan Gustavo Moreno.

Pada akhir video tersebut, admin memberikan waktu satu detik untuk mengetik striker di kolom pencarian.

Cuplikan satu detik terakhir dalam postingan Persib
Cuplikan satu detik terakhir dalam postingan Persib, kode Maung Bandung cari penyerang lagi

Hal ini menjadi kode bagi Bobotoh jika Persib nampaknya mencari penyerang lagi.

Diketahui, Persib memiliki striker utama David da Silva.

Namun Maung Bandung baru saja melepas Stefano Beltrame yang mengisi gelandang serang mereka.

Terlebih kini Persib baru memiliki tujuh pemain asing. Masih ada satu slot pemain asing untuk musim depan.

Artinya Bojan Hodak masih mencari posisi gelandang serang baru.

Sosok mantan pemain AC Milan dan Chelsea, Alexandre Pato menjadi nama yang dikaitkan mengganti posisi Stefano Beltrame.

Pasalnya akun Instagram @pato kedapatan mengikuti akun Persib.

Bobotoh juga telah meramaikan kolom komentar akun @pato.

"Welcome to Bandung."

"Welcome to persib."

Pato bahkan pernah memperkuat Timnas Brasil sejak 2007 silam dan menorehkan 10 gol untuk Tim Samba.

Namun jika benar Persib menggaet Pato, siapakah pemain nomor sembilan yang akan dipilih Bojan Hodak?

Pasalnya David da Silva dan Pato memiliki posisi yang sama, yakni striker.

Dikutip dari Transfermarkt, Pato bisa diandalkan menjadi pemain sayap kiri atau depan kedua. Artinya Pato akan menemani Ciro Alves menjadi penyuply bola untuk David da Silva.

Profil singkat Alexandre Pato

Nama: Alexandre Rodrigues da Silva

Tanggal lahir: 2 September 1989

Usia: 34 tahun

Tinggi: 1,80 meter

Kewarganegaraan: Brasil

Posisi: penyerang-depan-tengah-sayap kiri

Kaki dominan: kanan

Agen: 4ComM

Harga pasar: Rp6,95 miliar

Riwayat Transfer

2006: Internacional (Brasil)
2007: AC Milan
2013: Corinthians

2014: Sao Paulo (loan)
2015: Corinthians
Januari-Juni 2016: Chelsea (loan)

2016: Villareal
2017: TJ Quanjian
2019: Sao Paulo

2020: bebas transfer
2021: Orlando
2023: bebas transfer

Mei 2023: Sao Paulo
2024: bebas transfer

( Siti N)

Baca Lebih Lanjut
Sosok, Jejak Karier dan Statistik Alexandre Pato Striker Incaran Persib Bandung, Segini Gajinya
Tiffany Marantika Dewi
Sosok Eks Striker AC Milan yang Diisukan Jadi Incaran Persib Bandung, Berjaya di Era 2008-2013
Seli Andina Miranti
Jika Gabung Persib Bandung Alexandre Pato Bukan Pemain Termahal Liga 1, Masih Kalah dari Asing PSBS
Alfian
Rumor Transfer Liga 1 Alexandro Pato Follow IG Persib Bandung, Cek Harga Eks AC Milan Sekarang
Amirul yusuf
Dejavu 7 Tahun Silam Persib Bandung? Alexandre Pato Kans Lanjutkan Tradisi, Bobotoh Simak Peluangnya
Tiffany Marantika Dewi
Bojan Hodak Beri Kode Terbaru soal Dimas Drajad, Segera Diumumkan Persib Bandung dari Persikabo 1973
Tiffany Marantika Dewi
Bojan Hodak Kasih Kode Dimas Drajad Segera Gabung Persib Bandung, Secepatnya Diumumkan
Januar Pribadi Hamel
Persib Buru-buru Cari Pengganti Stefano Beltrame, Bojan Hodak Pilih Striker Lokal, Ini Sosoknya
Sartika Rizki Fadilah
Theo Hernandez dan Mike Maignan Kirim Sinyal Bertahan, Ismael Bennacer Tinggalkan AC Milan?
Christoper Desmawangga
Mega Transfer AC Milan? Rossoneri Segera Punya Pengganti Olivier Giroud, Sosoknya Sudah Kasih Kode
Taufiq Rochman