TRIBUN-BALI.COM, DENPASAR – Persib Bandung kembali memberikan kejutan di jendela transfer Liga 1 dengan resmi mengenakan pemain bek dari Brasil.
Kedatangan Gustavo Franca ke Persib Bandung menjadi salah satu langkah yang besar bagi Persib Bandung.
Pengumuman kedatangan Gustavo Franca ini diumumkan melalui unggahan Instagram resmi Persib Bandung, Rabu (10/7/2024).
"Didatangkan dari Liga Portugal untuk memperkuat barisan pertahanan #PERSIB," tertulis dalam keterangannya.
Dalam unggahan Persib Bandung itu, Gustavo Franca menyapa para Bobotoh.
"Saya bangga dan antusias menjadi bagian dari keluarga ini," ucap Gustavo Franca, dikutip Rabu.
"Saya ingin mengajak Bobotoh untuk terus mendukung saya dan rekan-rekan saya sepanjang musim ini, agar bisa menjadi juara kembali," lanjutnya.
Sosok Gustavo Franca
Gustavo de Franca bek kelahiran Minas Gerais, 20 Juli 1996, yang lama berkarir di liga domestik Brasil sejak 2015 hingga 2021.
Pemain yang mengandalkan kekuatan kaki kanan ini lalu hengkang ke liga mancanegara bergabung dengan Leixoes SC di Liga Portugal (2021-2022), lalu mencari peruntungan ke Liga Azerbaijan (2022-2023).
Puncak karier Gustavo Franca yaitu ketika bergabung bersama klub asal Azerbaijan yang berbasis di Baku, Sabail FK pada musim 2022/2023.
Bersama Sabail FK, Gustavo Franca mencatat 26 penampilan dengan tiga assist.
Satu tahun di Azerbaijan, Gustavo Franca kembali ke Portugal dengan bergabung bersama Lank FC Vilaverdense.
Kemudian, ia bergabung dengan klub terakhirnya yaitu CD Tondela.
Selama bersama CD Tondela, Gustavo Franca telah mencatatkan 8 kali penampilan.
Gustavo de Franca terakhir kali memainkan laga kompetitifnya pada 20 April 2024 di Liga Segunda 2023-2024 Portugal.
Adapun, Gustavo Franca memiliki tinggi 1,88 meter.
Posturnya yang jangkung membuat Gustavo Franca disebut-sebut akan menggantikan posisi Alberto Rodriguez.
Sebelumnya, Alberto Rodriguez yang memiliki tinggi 1,91 meter itu mengisi pos bek tengah.
Biasanya, Bojan Hodak menaruh dua bek tengah seperti saat memasangkan Alberto Rodriguez dan Nick Kuipers.
Postur dua bek tengah yang tinggi itu terbukti ampuh dalam membentengi pertahanan terutama dari serangan-serangan udara.
Oleh karena itu, kedatangan Gustavo Franca pun digadang-gadang akan mengisi kekosongan rekan duet Nick Kuipers pada Liga 1 2024/2025 mendatang.
Ambisi baru Mateo Kocijan
Gelandang baru Persib Bandung Mateo Kocijan, mengungkapkan ambisi besarnya bersama skuad Maung Bandung di Liga 1.
Pemain baru yang didtangkan utnuk menggantikan Alberto Rodriguez ini sesumbar menjanjikan hal besar saat berada di bawah asukan Bojan Hodak.
Mateo Kocijan sesumbar untuk kembali mempersembahkan gelar juara untuk Maung Bandung.
Mateo Kocijan menjelaskan, bergabung bersama Persib merupakan sebuah kebangaan.
Dia berjanji akan berusaha menampilkan yang terbaik di lapangan.
Target mengoleksi banyak kemenangan akan jadi misi utama bertugas di Maung Bandung.
"Saya sangat senang memiliki kesepakatan dengan klub besar seperti Persib."
"Saya harap bisa menunjukkan permainan yang baik."
"Membantu tim meraih banyak kemenangan," kata Mateo Kocijan dilansir BolaSport.com dari laman Persib.
Pemain berusia 29 tahun ini mengakui bahwa mempertahankan gelar juara tidak akan mudah.
Tentunya ini akan jadi musim yang berat dan dia optimis mereka kembali menjadi yang terbaik.
"Saya ingin membantu Persib mempertahankan gelar juara itu."
"Perasaan luar biasa menyenangkan jika bisa melakukannya," ujarnya.
Mateo juga sudah tidak sabar bertemu langsung dengan Bobotoh.
Dia menilai bahwa fanatisme suporter Persib cukup luar biasa dan ini akan jadi motivasi bagi semua pemain.
"Saya juga tahu, klub punya dukungan yang sangat besar."
"Saya menantikan bisa berjumpa mereka," ujarnya. (*)