TRIBUNBATAM.id - Berikut cara cetak rekening koran BCA secara online tanpa harus mendatangi kantor cabang.
Cara cetak rekening koran BCA dapat dilakukan secara online.
Nasabah BCA tak perlu repot-repot ke kantor cabang untuk mencetak rekening koran.
Cetak rekening koran BCA secara online dapat dilakukan melalui KlikBCA.
Selain itu, nasabah BCA yang hanya ingin memeriksa rekening koran bisa memanfaatkan ATM BCA yang tersebar di banyak tempat.
Sebagai informasi, rekening koran merupakan salah satu hal yang cukup krusial dalam dunia perbankan.
Rekening koran BCA berisi ringkasan transaksi keuangan secara menyeluruh yang menampilkan transaksi keuangan pada suatu rekening dalam periode tertentu.
Rekening ini menjadi bukti bahwa nasabah memiliki penghasilan atau arus kas di bank tersebut.
Selain untuk mengetahui ringkasan transaksi, manfaat lain dari rekening koran adalah untuk syarat mendapatkan visa ke luar negeri, pengajuan pinjaman kredit, bukti hukum hingga audit keuangan perusahaan.
Untuk cek rekening koran BCA di ATM BCA, nasabah tidak dapat melakukan pencetakan.
Sementara jika nasabah ingin mencetak rekening koran BCA, layanan KlikBCA dapat dipakai untuk cek dan cetak rekening koran BCA.
Berikut Tribunbatam.id sajikan cara cek dan cetak rekening koran BCA.
(Tribunbatam.id/Cahyanti Nawangsari)