-

Dalam proses perekrutan karyawan baru, ada beberapa tahap yang harus dilakukan sebelum diterima kerja, salah satunya mengikuti psikotes. Sebagai informasi, psikotes atau tes psikologi merupakan tes yang dilakukan untuk mengetahui karakter individu.

Bagi sebagian orang, psikotes menjadi momok menakutkan. Sebab, banyak dari mereka yang gagal lolos ke tahap selanjutnya setelah hasil psikotesnya masih di bawah standar kelulusan.

Namun tak perlu khawatir, karena ada sejumlah tips dalam mengerjakan psikotes. Selain itu, detikers juga perlu menguasai dan memahami soal-soal psikotes tersebut, sehingga tidak kesulitan saat mengerjakannya.

Ingin tahu contoh soal psikotes dan jawabannya? Simak selengkapnya dalam artikel ini.

Contoh Soal Psikotes dan Jawabannya

Di dunia pendidikan, psikotes lebih dikenal sebagai Tes Potensi Akademik (TPA).

Fungsinya adalah untuk menunjukkan potensi dan mengevaluasi kemampuan calon karyawan dalam menghadapi situasi dan tekanan.

Perlu diketahui, soal psikotes terbagi menjadi beberapa jenis. Agar lebih paham, simak contoh soal psikotes dan jawabannya yang terbagi dalam berbagai jenis.

Tes Analogi Verbal

Tes ini bertujuan untuk melihat pemahaman seseorang terhadap hubungan antar kata. Simak contoh soal dan jawabannya berikut ini:

1. Motor - Bensin = Pelari - ....

a. Makanan
b. Sepatu
c. Baju
d. Jalan
e. Lintasan

Jawaban: a. Makanan

2. Siang - Matahari = Malam - ....

a. Awan
b. Gelap
c. Kunang-kunang
d. Bulan
e. Bintang

Jawaban : d. Bulan

3. Televisi - Gambar = Radio - ....

a. Siaran
b. Suara
c. Listrik
d. Robot
e. Penyiar

Jawaban: b. Suara

4. Belalai - Gajah = Kumis - ....

a. Ular
b. Ayam
c. Kucing
d. Beruang
e. Belalang

Jawaban: c. Kucing

5. Semir - Sepatu = Sikat - ....

a. Kuku
b. Tangan
c. Kaki
d. Gigi
e. Gusi

Jawaban: d. Gigi

6. Handphone - Komunikasi = Motor - ....

a. Transportasi
b. Kendaraan
c. Roda
d. Laju
e. Bensin

Jawaban: a. Transportasi

7. Apel - Buah = Kucing - ....

a. Gemuk
b. Binatang
c. Kumis
d. Kambing
e. Nabati

Jawaban: b. Binatang

8. Kaki - Sepatu = Kepala - ....

a. Baju
b. Dasi
c. Topi
d. Celana
e. Sabuk

Jawaban: c. Topi

9. Sekolah - Siswa = Perusahaan - ....

a. Karyawan
b. Aktor
c. Penyanyi
d. Pelancong
e. Penyair

Jawaban: a. Karyawan

10. Lampu - Gelap = Makanan - .....

a. Haus
b. Enak
c. Mengantuk
d. Kenyang
e. Lapar

Jawaban: e. Lapar

Tes Antonim

Dalam tes antonim atau lawan kata, detikers harus mencari lawan kata yang tertulis dalam soal tersebut. Berikut contoh soalnya:

1. Abadi >< ....

a. Awet
b. Kekal
c. Langgeng
d. Baka
e. Sementara

Jawaban: e. Sementara

2. Cerdas >< ....

a. Bodoh
b. Cerdik
c. Intelek
d. Pandai

e. Genius

Jawaban: a. Bodoh

3. Gemuk >< ....

a. Gendut
b. Kurus
c. Gempal
d. Tambun
e. Subur

Jawaban: b. Kurus

4. Fakta >< ....

a. Bukti
b. Data
c. Fiksi
d. Kebenaran
e. Hakikat

Jawaban: c. Fiksi

5. Duka >< ....

a. Gelisah
b. Gundah
c. Malang
d. Nestapa
e. Suka

Jawaban : e. Suka

6. Pakar >< ....

a. Awam
b. Ahli
c. Juru
d. Tukang
e. Empu

Jawaban: a. Awam

7. Paradoksal >< ....

a. Bentrok
b. Bertentangan
c. Bertubrukan
d. Sejalan
e. Konsisten

Jawaban: d. Sejalan

8. Netral >< ....

a. Adil
b. Objektif
c. Berpihak
d. Bebas
e. Hambar

Jawaban: c. Berpihak

9. Nisbi >< ....

a. Relatif
b. Mutlak
c. Rasio
d. Demokratis
e. Proporsi

Jawaban: b. Mutlak

10. Stagnan >< ....

a. Progresif
b. Mandek
c. Statis
d. Tetap
e. Beku

Jawaban: a. Progresif

Tes Sinonim

Selain itu, terdapat juga tes sinonim atau persamaan kata. Pada tahap ini, detikers harus mencari persamaan kata yang tertulis dalam soal tersebut. Simak contoh soal dan jawabannya di bawah ini:

Pilihlah satu jawaban yang paling tepat

1. Mobilitas = ....

a. Statis
b. Kaku
c. Gerak
d. Ajeg
e. Pasif

Jawaban: c. Gerak

2. Proteksi = ....

a. Perlindungan
b. Eksposur
c. Bahaya
d. Pengawasan
e. Penjualan

Jawaban: a. Perlindungan

3. Friksi = ....

a. Perdamaian
b. Perpecahan
c. Persahabatan
d. Pulih
e. Licin

Jawaban: b. Perpecahan

4. Akurat = ....

a. Hasil
b. Ralat
c. Limit
d. Salah
e. Cermat

Jawaban: e. Cermat

5. Daur = ....

a. Baur
b. Produk
c. Proses
d. Siklus
e. Sampah

Jawaban: d. Siklus

6. Nabati = ....

a. Hewani
b. Hayati
c. Botani
d. Insani
e. Kodrati

Jawaban: c. Botani

7. Asumsi = ....

a. Anggapan
b. Ramalan
c. Akalan
d. Acara
e. Rekaan

Jawaban: a. Anggapan

8. Kebenaran = ....

a. Keberlakuan
b. Kemantapan
c. Keselamatan
d. Kesahihan
e. Kematangan

Jawaban: d. Kesahihan

9. Dependen = ....

a. Mandiri
b. Terikat
c. Bebas
d. Berdaulat
e. Privat

Jawaban: b. Terikat

10. Ilusi = ....

a. Nyata
b. Konkret
c. Fantasi
d. Berbentuk
e. Visual

Jawaban: c. Fantasi

Tes Logika Penalaran

Tes ini bertujuan untuk mengukur dan mengevaluasi seseorang dalam berpikir secara logis. Simak beberapa contoh soalnya di bawah ini:

1. Semua wisatawan asing memiliki paspor. Sebagian wisatawan asing berpaspor Jerman. Jadi ....

a. Wisatawan asing yang berpaspor adalah wisatawan Jerman
b. Semua wisatawan asing berpaspor Jerman
c. Yang berpaspor Jerman pasti wisatawan
d. Sebagian wisatawan asing tidak berpaspor Jerman
e. Semua wisatawan Jerman berpaspor asing

Jawaban: c. Yang berpaspor Jerman pasti wisatawan

2. Semua tour guide pandai berbahasa asing. Leo bukanlah seorang tour guide. Jadi ....

a. Leo tidak pandai berbahasa asing
b. Leo bukan sarjana
c. Leo pandai berbahasa asing
d. Leo adalah sarjana sastra
e. Tidak dapat ditarik kesimpulan

Jawaban: e. Tidak dapat ditarik kesimpulan

3. Semua mobil dilengkapi spion. Sebagian mobil berwarna biru. Jadi ....

a. Sebagian mobil tidak berwarna biru dan tidak dilengkapi spion
b. Sebagian mobil berwarna biru dan tidak dilengkapi spion
c. Semua mobil berwarna biru dan tidak dilengkapi spion
d. Semua mobil berwarna biru dilengkapi spion
e. Semua mobil tidak berwarna biru dan dilengkapi spion

Jawaban: d. Semua mobil berwarna biru dilengkapi spion

4. Semua murid diminta mempersiapkan ujian. Sebagian murid mendapat nilai baik dalam ujian. Jadi ....

a. Semua murid mempersiapkan diri dan mendapat nilai baik
b. Sebagian murid tidak mempersiapkan diri dan tidak mendapat nilai baik
c. Sebagian murid tidak mempersiapkan diri tapi mendapat nilai baik
d. Semua siswa mempersiapkan diri
e. Sebagian siswa sudah diminta mempersiapkan diri dan mendapat nilai baik

Jawaban: b. Sebagian murid tidak mempersiapkan diri dan tidak mendapat nilai baik

5. Jika pernyataan "Semua perawat adalah perempuan" salah, maka ....

a. Sebagian perawat adalah bukan perempuan
b. Tidak ada perawat yang bukan perempuan
c. Sebagian perawat adalah perempuan
d. Sebagian perempuan adalah bukan perawat
e. Tidak dapat ditarik kesimpulan

Jawaban: a. Sementara perawat adalah bukan perempuan

6. Semua Guru SMA Negeri 1 Makmur mengikuti unjuk rasa. Sebagian guru berstatus honorer. Jadi ....

a. Guru SMA Negeri 1 Makmur yang bertatus honorer ikut unjuk rasa
b. Sebagian guru SMA Negeri 1 Makmur tidak ikut unjuk rasa
c. Guru SMA Negeri 1 Makmur yang ikut unjuk rasa pasti berstatus honorer
d. Semua guru SMA Negeri 1 Makmur berstatus honorer
e. Guru SMA Negeri 1 Makmur berunjuk rasa karena berstatus honorer

Jawaban: a. Guru SMA Negeri 1 Makmur yang berstatus honorer ikut unjuk rasa

7. Semua dosen selalu memiliki wawasan yang luas. Jovi seorang dosen yang tidak suka membaca. Jadi ....

a. Jovi seorang dosen yang tidak suka memiliki wawasan yang luas
b. Walaupun tidak suka membaca, Jovi memiliki wawasan yang luas
c. Semua dosen tidak suka membaca
d. Membaca tidak menambah wawasan seorang dosen
e. Jovi tidak suka membaca karena sudah menjadi dosen

Jawaban: b. Walaupun tidak suka membaca, Jovi memiliki wawasan yang luas

8. Semua pekerja harus mengenakan topi pengaman. Sebagian pekerja mengenakan sarung tangan. Jadi ....

a. Sebagian pekerja tidak mengenakan topi pengaman dan tidak mengenakan sarung tangan
b. Sebagian pekerja tidak mengenakan topi pengaman
c. Sebagian pekerja mengenakan topi pengaman dan sarung tangan
d. Semua pekerja tidak mengenakan sarung tangan
e. Sebagian pekerja mengenakan topi pengaman dan tidak mengenakan sarung tangan

Jawaban: c. Sebagian pekerja mengenakan topi pengaman dan sarung tangan

9. Semua anggota OSIS (Organisasi Siswa Intra Sekolah) harus hadir dalam rapat. Sebagian siswa adalah anggota OSIS. Jadi ....

a. Semua siswa hadir dalam rapat
b. Semua yang hadir bukan mahasiswa
c. Sebagian peserta rapat adalah siswa
d. Sebagian peserta rapat bukan anggota OSIS
e. Semua yang hadir dalam rapat adalah siswa

Jawaban: c. Sebagian peserta rapat adalah siswa

10. Semua ilmuwan pandai matematika. Cika bukan ilmuwan. Jadi ....

a. Cika tidak pandai dalam matematika
b. Cika adalah sarjana hukum
c. Cika bukan sarjana
d. Cika pandai dalam matematika
e. Tidak dapat ditarik kesimpulan

Jawaban: e. Tidak dapat ditarik kesimpulan

Tes Penalaran Analitik

Tes ini bertujuan untuk mengukur kemampuan membaca, mencerna, dan menganalisis seseorang terhadap informasi yang diberikan. Maka dari itu, dibutuhkan konsentrasi penuh dalam mengerjakan soal ini.

Simak contoh soal dan jawabannya berikut:

1. Susan adiknya Jim, Peter kakaknya Susan dan lebih muda dari Jim. Siapa yang paling muda?

a. Jim
b. Susan
c. Peter
d. tidak dapat disimpulkan

Jawaban: b. Susan

2. Disebabkan menghisap rokok dan hanya untuk kepuasaan yang sedang-sedang saja, tidak seorang pun yang pernah rusak kesehatannya. Nikotin adalah suatu penyebab gangguan ringan. Sedikit sekali orang yang biasa merokok berhasil untuk merokok secara berlebihan-lebihan. Karena itu :

a. Omong kosong untuk berpendapat bahwa merokok itu merusak kesehatan
b. Merokok adalah merusak kesehatan
c. Pernyataan a dan b kedua-duanya salah
d. Pernyataan a dan b kedua-duanya benar

Jawaban: b. Merokok adalah merusak kesehatan

3. Kesebelasan Liverpool menang atas kesebelasan Aston Villa dengan skor 3-0. Kesebelasan Arsenal kalah atas kesebelasan Manchester United dengan skor 1-2. Kesebelasan Manchester United menang atas kesebelasan Liverpool dengan skor 2-0. Kesebelasan mana yang menjuarai pertandingan ini?

a. Liverpool
b. Arsenal
c. Manchester United
d. Aston Villa

Jawaban: c. Manchester United

4. Seorang wiraniaga harus memasarkan barang dagangan di lima kota H, I, J, K, dan, L masing-masing sekali. Jadwal kunjungan kelima kota tadi sedemikian rupa, sehingga:

- Kota H harus dikunjungi sesudah Kota-Kota J dan K.
- Kota L harus dikunjungi sesudah kunjungan ke kota J dan sebelumnya ke kota K.

Urutan kota yang harus dikunjungi wiraniaga tersebut adalah?

a. K, J, L, I dan H
b. I, H, K, J dan L
c. J, L, K, H dan I
d. L, J, K, H dan I

Jawaban: c. J, L, K, H dan I

5. Michael dan Joni mendengarkan musik. Yunis dan Michael hobi membaca. Siapa yang sedang membaca sambil mendengarkan musik?

a. Yunis
b. Michael
c. Joni
d. Yunis dan Michael

Jawaban: b. Michael

6. A adalah seorang anak dari pasangan suami istri B dengan C. E adalah anak dari pasangan D dengan B. Hubungan antara A dengan E disebut:

a. Saudara sepupu
b. Saudara misan
c. Saudara ipar
d. a, b, c, salah

Jawaban: a. Saudara sepupu

7. Ketika Ayah pulang dari kios penjahit, sepatunya berlumpur dan topinya banyak kena tepung. Tempat-tempat yang mungkin dilaluinya adalah Kampung Iping; Lapangan Badak; Taman Muda, dan Jalan Sumbing.

Dia tidak mempunyai cukup waktu untuk mengunjungi lebih dari satu daerah dari daerah-daerah itu. Di jalan-jalan sama sekali tidak ada lumpur, kecuali di jalan-jalan yang aspalnya dibongkar untuk diperbaiki.

Kampung Iping didiami oleh penjahit, demikian pula Jalan Sumbing, dan Taman Muda. Yang ada perusahaan roti adalah Jalan Sumbing, lapangan Badak, dan Kampung Iping.

Saya tahu bahwa jalanan di Kampung Iping tidak sedang diperbaiki, tetapi mungkin sekali ada perbaikan jalan di tempat-tempat lain. Jalan manakah Ayah pulang ke rumah?

a. Kampung Iping
b. Jalan Sumbing
c. Lapangan Badak
d. Taman Muda

Jawaban: b. Jalan Sumbing

8. Ikan kakap merah bergizi dan indah penampilannya. Ikan tuna rasanya enak tapi membosankan. Udang walaupun kecil-kecil, tetapi mempunyai nilai gizi tinggi daripada ikan kakap merah. Sementara bandeng gizinya lebih baik dari ikan tuna, tetapi biasanya tidak segar. Hidangan yang menarik dan bergizi adalah?

a. Ikan tuna dan bandeng
b. Ikan kakap merah dan udang
c. Bandeng dan kakap merah
d. Udang dan bandeng

Jawaban: b. Ikan kakap merah dan udang

9. Yang terbaik tumbuh pada iklim dingin adalah wortel, kentang, dan kubis. Pada iklim sedang banyak sekali padang rumput dan disana tumbuh ketela serta jagung. Pada iklim subtropis terdapat gandum, buah zaitun, dan kebun anggur. Pada iklim tropis tumbuh kelapa sawit dan padi. Bangsa X terutama hidup dari roti dan minyak sebagai pengganti mentega. Mereka minum anggur dan makan buah anggur. Pada iklim manakah mereka hidup?

a. Pada iklim dingin
b. Pada iklim subtropis
c. Pada iklim tropis
d. Jawaban a, b, dan c ketiga-tiganya salah

Jawaban: b. Pada iklim subtropis

10. Film Bundaku Tersayang memecahkan rekor paling banyak ditonton orang. Sementara film Pencuri yang Baik Hati memperoleh 4 buah piala Citra, antara lain sutradara dan pemeran utama pria terbaik. Film Rinduku terpaut di Awan tidak ditonton sebanyak orang dibanding film terdahulu, tetapi mendapat piala Citra dua lebih banyak dari film Pencuri Yang Baik Hati merupakan film dokumenter terbaik. Manakah film terbaik berdasarkan Piala Citra yang diperolehnya?

a. Rinduku terpaut di Awan
b. Pencuri Yang Baik Hati
c. Bundaku Tersayang
d. Hatiku-Hatiku

Jawaban: a. Rinduku terpaut di Awan

Tes Logika Aritmatika

Tes yang satu ini kerap membingungkan banyak orang dan sering terkecoh. Sebab, tes logika aritmatika bertujuan untuk mengukur tingkat kecerdasan, kecermatan, dan ketelitian.

Berikut beberapa contoh soal dan jawabannya:

1. 26, 23, 30, 27,...., 31

a. 32
b. 33
c. 34
d. 35
e. 36

Jawaban : c. 34

2. 1, 2, 4, 7, 11, ...., 22

a. 15
b. 16
c. 17
d. 18
e. 19

Jawaban : b. 16

3. 95, 90, 80, 65,....

a. 60
b. 55
c. 40
d. 35
e. 45

Jawaban: e. 45

4. 1, 1, 2, 3, 5, 8, 13,....

a. 21
b. 22
c. 23
d. 24
e. 25

Jawaban: a. 21

5. 13, 18, 25, 34, 35,....

a. 56
b. 57
c. 58
d. 59
e. 60

Jawaban: c. 58

6. 5, 10, 17, 26, 37,....

a. 41
b. 42
c. 45
d. 50
e. 53

Jawaban: d. 50

7. 248, 246, 242 ...., ...., 218, 206

a. 226, 234
b. 228, 236
c. 236, 228
d. 238, 228
e. 238, 230

Jawaban: c. 236, 228

8. 11, 22, 44, ...., ....., 352, 704

a. 66, 88
b. 88, 176
c. 66, 77
d. 88, 99
e. 77, 88

Jawaban: b. 88, 176

9. 2, 1, 3, 2, 5, 3, 8, 5, ...,...

a. 13, 8
b. 4, 6
c. 11, 7
d. 4, 13
e. 12, 9

Jawaban: a. 13, 8

10. 3, 9, 12, ...., ...., 117

a. 15, 39
b. 15, 57
c. 26, 39
d. 39, 56
e. 39, 63

Jawaban: c. 26, 39

Tips Mengerjakan Soal Psikotes

Mengerjakan soal psikotes tak bisa dianggap enteng, apalagi jika kamu benar-benar serius untuk diterima kerja di perusahaan tersebut. Namun, jangan panik dan gugup saat mengerjakannya, karena hal tersebut bisa membuyarkan konsentrasi.

Mengutip situs umn.ac.id, ada sejumlah tips dalam mengerjakan psikotes. Berikut penjelasannya.

1. Perbanyak Latihan

Jika kamu kerap gagal dalam mengerjakan soal psikotes, itu tandanya harus perbanyak latihan. Cara ini dilakukan untuk melatih otak agar mampu mengidentifikasi dan menyelesaikan soal-soal tersebut.

Jangan khawatir, ada banyak situs-situs psikotes online yang bisa kamu gunakan untuk berlatih. Terus perbanyak latihan agar kamu percaya diri saat mengerjakannya.

2. Jangan Ragu dalam Menjawab Soal

Beberapa orang kerap ragu dalam mengerjakan soal psikotes. Padahal, penting untuk menyelesaikan soal tersebut secara cepat karena waktu terus berjalan.

Oleh sebab itu, jangan pernah ragu saat mengerjakan soal psikotes. Percaya dengan diri sendiri bahwa kamu sudah menjawabnya secara benar, sehingga detikers bisa memanfaatkan waktu sebaik mungkin untuk mengerjakan seluruh soal.

3. Mengetahui Jenis-jenis Soal Psikotes

Perlu diingat, tak semua perusahaan memberikan jenis soal psikotes yang sama. Mungkin beberapa soal akan berbeda dan baru detikers ketahui saat itu juga.

Tidak ada salahnya untuk belajar lebih banyak jenis-jenis soal psikotes. Cara ini dapat memberikan keuntungan lebih dalam mengerjakan soal, sehingga detikers sudah tahu bagaimana cara menyelesaikannya.

4. Tetap Fokus

Konsentrasi sangat penting dalam mengerjakan soal psikotes. Hiraukan hal-hal yang membuat fokusmu menjadi buyar. Selesaikan soal dengan cepat dan tepat agar mendapatkan hasil yang baik.

5. Percaya Diri dan Optimis

Tips yang terakhir adalah selalu percaya diri dan optimis. Percuma saja jika kamu sudah belajar sungguh-sungguh, namun saat tes dikerjakan merasa pesimis dan tidak percaya diri.

Maka dari itu, penting untuk menyiapkan mental dan fisik secara baik, sehingga tumbuh rasa optimis dan percaya diri dalam mengerjakannya.

Demikian 60 contoh soal psikotes dan jawabannya serta tips mengerjakan agar berhasil. Semoga artikel ini dapat membantu detikers.



Baca Lebih Lanjut
Mengenal Password Hint Sebagai Petunjuk Awal Serta Cara Pakainya
Dok Grid
Kolaborasi Budaya: Pengertian, Manfaat, Tips dan Contohnya
Detik
Kunci Jawaban Soal KSM Matematika Terintegrasi MTs 2024. Latihan Hadapi Kompetisi Sains Madrasah
Putri Asti
Apa Itu Freelance? Ini Pengertian dan Contoh Bidang Kerjanya
Detik
25 Kunci Jawaban Soal Ujian Sekolah Sejarah Kelas 12, Contoh Latihan Ujian Satuan Pendidikan
Ika Putri Bramasti
Rumus Bilangan Bulat, Pengertian, dan Contoh Soalnya
Detik
Ketentuan Kelulusan CPNS 2024 dan Bobot Nilai SKB, Pelajari dari Sekarang Biar Lolos
Tsaniyah Faidah
Jawaban PMM, Kesimpulan dan Refleksi Modul 1.1 Pemikiran Ki Hajar Dewantara
Contoh Teks MC Akad Nikah Singkat Islami Lengkap Susunan Acara Mulai dari Pembukaan Hingga Penutup
Abu Hurairah
Protein Hewani Bersumber dari Apa Saja? Ini Jawabannya
Detik