JAKARTA - Kabar gembira bagi kamu yang ingin berkarier di perbankan. PT Bank Negara Indonesia (Persero) atau Bank BNI membuka lowongan kerja terbaru bulan Juli 2024. Melansir situs resmi rekrutmen Bank BNI, saat ini BNI membuka lowongan Officer Development Program atau ODP.
Pendaftaran lowongan kerja ODP BUMN Bank BNI dibuka hingga tanggal 31 Juli 2024. Untuk info lengkapnya, termasuk persyaratan mendaftar, artikel kali ini akan membahasnya, simak ya!

Persyaratan Lowongan Kerja ODP Bank BNI di Juli 2024


Persyaratan umum


• S1/S2 dari universitas terkemuka dengan bidang studi yang relevan dengan IPK minimal S1 3,00 atau setara dan S2 3,25 atau setara
• Usia maksimal untuk melamar: S1 26 tahun dan S2 28 tahun
• Mahir berbahasa Inggris dengan skor minimal TOEFL 450, BNI hanya menerima skor yang diberikan oleh pejabat/lembaga yang berwenang dan valid.
• Keterampilan berpikir kritis dan analitis yang baik dalam menanyakan dan memperoleh informasi yang relevan dan komprehensif.
• Unggul dalam mengkomunikasikan ide, jelas dan efektif untuk mendapatkan pemahaman dan komitmen dari orang lain
• Tidak ada anggota keluarga inti yang bekerja di BNI (yaitu orang tua, saudara kandung).
• Single, belum pernah menikah, dan bersedia untuk tetap lajang selama perjalanan program ini Bersedia ditempatkan di seluruh unit BNI

Persyaratan khusus


1. Legal program:
Lulusan hukum dari universitas terkemuka dan memiliki pengalaman di bidang hukum selama 1 tahun lebih diutamakan
2. Customer program:
Lebih disukai memiliki pengalaman bekerja di fungsi penjualan atau bidang perbankan konsumen selama minimal 1 tahun
3. Global analyst program:
Mahir berbahasa Inggris dengan skor minimal TOEFL 550 / TOEFL iBT 75 / IELTS 6 / TOEIC 800, BNI hanya menerima skor yang diberikan oleh pejabat/institusi resmi dan valid
Kamu bisa melakukan pendaftaran melalui situs resmi rekrutmen Bank BNI yang tersedia di laman resmi BNI. Hati-hati dengan penipuan yang mengatasnamakan Bank BNI karena seluruh proses rekrutmen ini tidak dipungut biaya apapun. Informasi lowongan kerja di BUMN Bank BNI 2024 bisa kamu lihat di https://www.bni.co.id/id-id/.

Mengenal Fungsi ODP


Program ODP BNI ini dirancang untuk mengembangkan talenta pempimpin dan profesional di berbagai fungsi perbankan yaitu: Fungsi perbankan umum Legal Customer Global analyst program yang mencakup treasury, korporasi, komersial, dan internasional perbankan, serta enterprise risk.
Baca Lebih Lanjut
Bank BCA Buka Lowongan Kerja Banyak Posisi Bulan Juli 2024, Fresh Graduate Boleh Daftar
Sakinah Sudin
Lowongan Kerja BUMN di PT Pertamina Terbaru Juli 2024 untuk Lulusan SMA/SMK, Ini Link Pendaftarannya
Hilda Rubiah
Adira Finance Buka Lowongan Kerja 23 Posisi untuk Lulusan D3 dan S1 Semua Jurusan, Cek Cara Daftar!
Sakinah Sudin
Lowongan di PT Pertamina hingga 3 Juli 2024 untuk Lulusan SMA/SMK, Ini Posisi dan Syaratnya
Sindonews
Pegadaian Buka Lowongan Kerja untuk Lulusan D3 dan S1, Simak Cara dan Syarat Daftarnya
Mikael Dafit Adi Prasetyo
Lowongan Kerja Terbaru PT PELNI: untuk Lulusan S1, Berikut Syarat dan Cara Daftarnya
Mikael Dafit Adi Prasetyo
Freeport Buka Lowongan Kerja hingga 11 Juli 2024, Ini Posisi dan Syaratnya
Sindonews
Info Lowongan Kerja PT Indofood, Cek di Sini Syarat dan Posisi yang Dibutuhkan
Glendi Manengal
6 Daftar Lowongan Kerja PT Adaro Minerals untuk SMA-S1 di Kaltara hingga 30 Juni 2024, Cek Syaratnya
Sumarsono
Info Loker Banten Terbaru, PT Nikomas Gemilang Buka Lowongan untuk Lulusan S1, Berikut Syaratnya
Amanda Putri Kirana