TRIBUNCIREBON.COM - Sebanyak tiga nama besar Persija Jakarta dikabarkan akan membelot ke Persib Bandung.

Diketahui, Persija Jakarta dan Persib Bandung merupakan tim yang dikenal sebagai rival.

Namun hal perekrutan pemain baru, masing-masing klub tidak pandang bulu.

Terbukti, Marc Klok dan Rezaldi Hehanusa pun bergabung ke Persib, setelah mencoba merumput di Persija.

Kini 3 nama diisukan akan mengikutu jejak Marc Klok dan Rezaldi Hehanusa.

Sebagai informasi, kepindahan Marc Klok ke Persib Bandung sebelumnya sempat memantik amarah para pendukung Persija Jakarta, Jakmania.

Hanya saja untuk kasus Rezaldi Hehanusa terkesan lebih bisa diterima oleh para Jakmania.

Dilansir dari TribunWow.com, berikut 3 pilar Persija Jakarta yang potensi membelot dan bergabung dengan Persib Bandung:

1. Hanif Sjahbandi

Tiga pemain Persija Jakarta, Ondrej Kudela (kiri), Michael Krmencik (tengah) dan Hanif Sjahbandi
Tiga pemain Persija Jakarta, Ondrej Kudela (kiri), Michael Krmencik (tengah) dan Hanif Sjahbandi (Instagram @persija)

Pemain pertama Persija Jakarta yang dikaitkan dengan Persib Bandung adalah Hanif Sjahbandi.

Masa depan gelandang bertahan Hanif Sjahbandi di Persija Jakarta memang sedang dipertanyakan.

Kabar terakhir, Hanif Sjahbandi sempat dikaitkan dengan Persib Bandung untuk musim depan.

"RUMOR untuk menambah persaingan di lini tengah Persib minati Hanif Sjahbandi," tulis akun seputar gosip transfer sepak bola Indonesia tersebut terkait pergerakan Persib Bandung," tulis unggahan Story Instagram @liga_dagelann, Kamis, 30 Mei 2024.

Terlebih Hanif sendiri merupakan pemain jebolan akademi Persib Bandung pada tahun 2015 sebelum gabung Pelita Jaya sebagai pesepakbola profesional.

Kabar terbaru, akun Instagram Persija Jakarta rupanya sudah tidak lagi mem-follow Hanif Sjahbandi.

Berdasarkan pantauan TribunWow.com, Sabtu (15/6/2024), Persija Jakarta sudah meng-unfollow akun Instagram Hanif Sjahbandi.

Namun sebaliknya, Hanif sendiri kedapatan masih mengikuti akun Instagram Persija Jakarta.

Mantan pemain Arema FC itu juga masih mencantumkan bio Persija Jakarta di profilnya.

Kondisi itu semakin membuat kabar Hanif akan dilepas Persija Jakarta semakin kuat.

Di satu sisi kontrak Hanif Sjahbandi bersama Persija Jakarta sudah berakhir pada Maret 2024 lalu, mengacu dari laman Transfermarkt.com.

Hanif sebelumnya didatangkan Persija Jakarta dari Arema FC pada awal musim Liga 1 2022/2023.

Artinya, sudah dua musim Hanif berseragam Persija Jakarta.

Hanif menjadi andalan Persija di era pelatih Thomas Doll.

Pada musim lalu, Hanif tampil dalam 26 pertandingan bersama Persija Jakarta dengan mencatatkan 3 gol dan 3 assist.

2. Rizky Ridho

Jack Brown (nomor punggung 10), Rizky Ridho (5), dan Elkan Baggott (30) merayakan gol timnas U19 Indonesia ke gawang Makedonia Utara pada Minggu (11/10/2020) di Kroasia.
Jack Brown (nomor punggung 10), Rizky Ridho (5), dan Elkan Baggott (30) merayakan gol timnas U19 Indonesia ke gawang Makedonia Utara pada Minggu (11/10/2020) di Kroasia.
((Dok. PSSI))

Persib Bandung dikabarkan ikut dalam perburuan untuk mendatangkan bek Timnas Indonesia, Rizky Ridho.

Rizky Ridho diketahui menjadi incaran beberapa klub untuk gelaran Liga 1 2024/2025.

Persebaya Subaya menjadi klub yang cukup serius untuk memulangkan Rizky Ridho.

Tim berjuluk Bajol Ijo itu nampaknya belum bisa move on dari Rizky Ridho yang baru dilepas ke Persija Jakarta pada awal musim lalu.

Selain Persebaya, kini Persib Bandung juga mencoba bersaing mendatangkan Rizky Ridho.

Kabar tersebut diketahui dari unggahan akun Instagram @transfernews_ft, Minggu (16/6/2024).

“Rumor

(Persebaya dan Persib Bandung) Team in contact Rizky Ridho,” tulis keterangannya.

“Jadinya mau kemana RR (Rizky Ridho),” tanya akun tersebut.

Di satu sisi, kontrak Rizky Ridho bersama Persija masih panjang, yakni hingga Juni 2026.

Artinya klub manapun yang akan mendatangkan Rizky Ridho perlu menebus kontrak dari Persija.

Atau opsi lainnya mendatangkan dengan status pinjaman.

3. Rio Fahmi

Rio Fahmi saat menjalani latihan bersama Persija Jakarta. Ia dikabarkan diincar Persib Bandung.
Rio Fahmi saat menjalani latihan bersama Persija Jakarta. Ia dikabarkan diincar Persib Bandung. (ligaindonesiabaru.com)

Terbaru ada nama Rio Fahmi yang sedang dikaitkan dengan Persib Bandung.

Persib Bandung nampaknya tertarik untuk mendatangkan sosok bek kanan berlabel Timnas Indonesia untuk gelaran Liga 1 2024/2025.

kabar tersebut diketahui dari unggahan story akun Instagram seputar bursa transfer pemain Liga Indonesia, @gozipbola, Sabtu (22/6/2024).

"Rumours!!! Rio Fahmi dikaitkan dengan Persib Bandung," tulis keterangannya.

Rio Fahmi pada musim lalu hanya tampil dalam 21 pertandingan bersama Persija Jakarta karena sering mendapat panggilan Timnas Indonesia.

Sementara itu, komtrak Rio Fahmi di Persija Jakarta masih tersisa hingga Juni 2025.

Baca Lebih Lanjut
Gelandang Persib Bandung maksimalkan masa liburan bersama keluarga
Antaranews
Persib Bisa Jadi Mini Timnas Indonesia: 1 Sepakat Gabung, 2 Nama Kans Membelot dari Persija Jakarta
Lailatun Niqmah
Persib Bandung Mudah Cari 8 Pemain Asing, Disarankan Pemain Setara David da Silva dan Pelapis Bek
Kisdiantoro
Bursa Transfer: 3 Pemain Bakal Gabung Persib, Mantan Duet Ciro Alves Dikabarkan Telah Deal
Mutiara Suci Erlanti
Karier Mentereng Pemain Persija Jakarta yang Rumornya Bikin Ngebet Persib Bandung Ingin Merkerutnya
Januar Pribadi Hamel
Hasil Resmi Persib dan PSIS Semarang Beli Pemain Baru Dinanti Jelang Liga 1 Bergulir, ini Sosoknya
Nia Kurniawan
Melihat Peluang Rizky Ridho ke Persib Bandung, Bobotoh Cium Kode sang Pemain Gabung Maung
Rekarinta Vintoko
Erick Thohir perkenalkan dua calon pemain timnas putri dari diaspora
Antaranews
Rizky Ridho Live Bareng Rachmat Irianto di Media Sosial, Bobotoh Anggap Kode Bakal ke Persib Bandung
Januar Pribadi Hamel
Persib Bandung Dirumorkan Akan Bajak Rizky Ridho dari Persija, Ini Kata Bojan Hodak
Damanhuri