WARTAKOTALIVE.COM, JAKARTA - Pengembang properti, FARPOINT realty memenangkan dua penghargaan bergengsi di Real Estate Asia Awards yang diadakan di Singapura, Selasa (4/6/2024).

Penghargaan itu merupakan pengakuan atas kerja keras sebagai Pengembang Perumahan Terjangkau Terbaik dan Maestria Residences untuk Pengembangan Masterplan untuk Indonesia. 

Landed Home Business Unit Director FARPOINT Hellen Triutomo mengatakan, FARPOINT menyadari perannya sebagai pemain kunci dalam memenuhi kebutuhan perumahan terjangkau yang makin meningkat di Indonesia.

"FARPOINT berkomitmen mengatasi kebutuhan mendesak di Indonesia akan perumahan yang terjangkau seiring dengan meningkatnya permintaan akan perumahan terjangkau di Indonesia,” ucap Hellen dalam keterangan resmi, Sabtu (8/6/2024).

FARPOINT saat ini tengah membangun Maestria Residences. Pembangunan lahan yang baru diluncurkan di Parung Panjang Baru menunjukkan komitmen FARPOINT untuk mendefinisikan kembali perumahan yang terjangkau melalui master plan (perencanaan induk) yang sangat matang.

“Pembangunan ini dirancang dengan cermat oleh Urban+ Sofian Sibarani bekerja sama dengan SWA Group. Fokus pada kemudahan berjalan kaki, menawarkan akses mudah bagi penghuni ke fasilitas-fasilitas penting dan menumbuhkan rasa kebersamaan,” ungkapnya.

Hellen memaparkan, beberapa fitur utama dari Maestria Residences meliputi, lingkungan ramah pejalan kaki yang mendorong hidup sehat.

Fasilitas lengkap, menyediakan fasilitas modern seperti danau dan kolam yang dikelilingi taman, tempat rekreasi, dan pusat kegiatan warga.

Selain itu, berlokasi strategis untuk memastikan konektivitas tanpa batas dengan jaringan transportasi umum, menjadikan perjalanan sehari-hari nyaman dan mengurangi dampak lingkungan dan jejak karbon.

Seperti dikutip kompas.com, Maestria Residences mengusung konsep walkability area yang ramah untuk para pejalan kaki, dan tiap orang bisa cukup berjalan kaki untuk berkegiatan dan mengunjungi area-area penting sambil menikmati udara segar dan lingkungan yang asri.

Dari sisi desain, seluruh rumah di Maestria Residence menggunakan sebanyak mungkin material yang cocok untuk menghadapi iklim Indonesia sebagai negara tropis, sehingga kuat dalam menahan teriknya kemarau maupun terjangan musim hujan.

Ventilasi rumah juga dirancang dengan maksimal sehingga udara panas tidak terjebak di dalam rumah.

Tiap Unit pun memiliki area outdoor yang didesain sehingga penghuni bisa dengan mudah berinteraksi dengan tetangganya, serta ciri rumah dengan desain yang tak lekang waktu.

Harga rumah yang ditawarkan mulai dari Rp 500 juta dengan cicilan Rp 3 jutaan per bulan.

Tiap Unit pun memiliki area outdoor yang didesain sehingga penghuni bisa dengan mudah berinteraksi dengan tetangganya, serta ciri rumah dengan desain yang tak lekang waktu.

Harga rumah yang ditawarkan mulai dari Rp 500 juta dengan cicilan Rp 3 jutaan per bulan.

Baca Lebih Lanjut
Dua kades Sulbar raih penghargaan paralegal justice
Antaranews
Pegadaian Raih Penghargaan di Ajang Indonesia Regulatory Compliance Awards 2024
Antaranews
BRI Kembali Dinobatkan Sebagai Tempat Kerja Terbaik di Asia
Sindonews
Dialogue Communications Raih Predikat Gold di The Drum Marketing Awards Asia Pasifik
Sindonews
Evermos Tampilkan Solusi Teknologi untuk Tantangan Sosial Ekonomi Asia Tenggara pada "Nikkei Forum 29th: Future of Asia"
Antaranews
BRI dinobatkan sebagai tempat kerja terbaik oleh HR Asia
Antaranews
Raih Nominasi Teladan, Pramudi DAMRI Juara I Tingkat Kabupaten
Antaranews
Dua perusahaan kerja sama dukung industri revolusi 3D di Indonesia
Antaranews
Pembalap Indonesia Veda Ega Pratama Tidak Takut Lawan Pembalap Eropa Raih Posisi Finish Segini di Red Bull Rookies Cup Mugello
Uje
ACC Dinobatkan sebagai Best Company to Work for in Asia
Sindonews