BOLASPORT.COM - Daftar klub Liga Italia untuk musim 2024-2025 telah lengkap. Jay Idzes dkk. menjadi penyempurna sehingga bakal ada 2 klub rasa Indonesia di Serie A musim depan.

Kontestan untuk Liga Italia 2024-2025 akhirnya lengkap berjumlah 20 klub.

Venezia menjadi gerbong terakhir yang menyempurnakan daftar peserta Liga Italia musim depan.

Kepastian itu didapatkan setelah Venezia mengamankan tiket terakhir promosi Serie A.

Dalam final leg kedua yang berlangsung di Stadion Pier Luigi Penzo, Minggu (2/6/2024) atau Senin dini hari WIB, Jay Idzes dkk. menang 1-0 atas Cremonese.

Hanya butuh imbang untuk naik kasta, Venezia berhasil menundukkan Cremonese lewat gol Christian Gytkjaer pada menit ke-24.

Pasukan Paolo Vanoli menyusul dua tim Serie B lainnya, Parma dan Como 1907 yang lebih dulu promosi.

Parma dan Como 1907 lebih dulu promosi ke Serie A setelah menuntaskan kompetisi Serie B dengan duduk di peringkat pertama dan kedua.

Sementara Venezia harus menjalani play-off promosi karena berada di urutan ketiga.

Bagi Venezia, mereka hanya butuh waktu 2 tahun untuk kembali ke kompetisi papan atas di Liga Italia.

Kali terakhir mencicipi kerasnya kompetisi elite Negeri Piza terjadi pada edisi 2021-2022.

Saat itu mereka harus turun kasta ke Serie B karena berada di posisi paling buncit usai menuntaskan Liga Italia dengan 27 poin dari 38 pertandingan.

Adapun gelaran Liga Italia musim depan bakal berasa istimewa mengingat ada 2 klub rasa Indonesia di dalamnya.

Hal itu diwakilkan oleh Venezia dan Como.

Jay Idzes membawa Venezia promosi ke Serie A.
TWITTER.COM/WESLEYVICTORMAK
Jay Idzes membawa Venezia promosi ke Serie A.

Seperti diketahui Venezia diperkuat oleh bek Timnas Indonesia, Jay Idzes.

Idzes sendiri menorehkan rekor fenomenal berkat keberhasilannya membawa I Lagunari promosi.

Bek berusia 24 tahun tersebut menjadi orang Indonesia pertama yang bakal bermain di Serie A musim depan.

Peluangnya untuk terus membela Venezia sangat terbuka mengingat ia selalu menjadi starter pilihan Paolo Vanoli.

Selanjutnya untuk Como, mereka juga bernuansa Indonesia karena disokong oleh Grup Djarum.

Seperti diketahui Grup Djarum dipimpin oleh konglomerat ternama Indonesia, yakni Hartono bersaudara.

Bambang Hartono dan Robert Budi Hartono adalah pemilik dari Grup Djarum yang mengakuisi Como sejak 2019 lalu.

Bagi Como, promosi mereka ke Liga Italia musim depan menjadi buah penantian lama setelah 21 tahun.

Keberadaan tiga tim promosi tadi bakal menambah keseruan Liga Italia musim depan.

Kekuatan tradisional Italia seperti Inter Milan, AC Milan, dan Juventus, bakal mendapatkan tantangan baru dengan keberadaan mereka.

Berikut ini daftar lengkap klub Liga Italia untuk musim 2024-2025:

AC Milan
AS Roma
Atalanta
Bologna
Cagliari
Como 1907*
Empoli
Fiorentina
Genoa
Hellas Verona
Inter Milan
Juventus
Lazio
Lecce
Monza
Napoli
Parma*
Torino
Udinese
Venezia*

*promosi dari Serie B

Baca Lebih Lanjut
LENGKAP! Daftar Tim Promosi dan Degradasi Serie A Liga Italia 2024/2025, Termasuk Klub Jay Idzes
Ridho Panji Pradana
Jay Idzes Bantu Venezia Promosi ke Liga Italia, Akankah Dilirik Timnas Belanda?
Sindonews
Venezia Taklukkan Cremonese, Jay Idzes jadi Pemain Timnas Indonesia Pertama yang Tampil di Serie A
Briandena Silvania Sestiani
Dulu Kurnia Sandy Gagal Main di Sampdoria, Saatnya Jay Idzes Wakili Indonesia dan ASEAN di Serie A Liga Italia
Dwi Widijatmiko
Venezia Resmi Promosi ke Serie A, Jay Idzes Siap Tekel Lautaro Martinez dan Rafael Leao
Ade Jayadireja
Jay Idzes Bawa Venezia Promosi di Hari Spesial, Siap Hadang Lautaro Martinez dan Vlahovic di Liga Italia!
Ragil Darmawan
Skenario Venezia Promosi Serie A: Skor Imbang Bawa Jay Idzes Cetak Sejarah
Dwi Setiawan
Pemain Timnas Indonesia Punya Kans Gabung Klub Torino Serie A, Kunci di Eks Asisten Conte
Dedy Kurniawan
Komentar Pelatih Jay Idzes setelah Bawa Venezia Promosi ke Serie A, Bakal Menyeberang ke Turin?
Garudea Prabawati
Jay Idzes Si Pemain Keramat, Gendong 2 Tim sampai Promosi
Ade Jayadireja