Laporan Wartawan TribunBanten.com, Ahmad Tajudin

TRIBUNBANTEN.COM, CILEGON - Menjelang perayaan Hari Raya Idul Adha Tahun 2024, lapak hewan kurban mulai marak di wilayah Kota Cilegon.

Mulai dari kambing, kerbau hingga sapi dijual di pinggir jalan.

Salah satunya di Lapak Ende Asna Farm yang berlokasi di daerah Lingkungan Sambiranggun, Kelurahan Karangasem, Kecamatan Cibeber, Kota Cilegon.

Pemilik Lapak Ende Asna Farm, Syarif Hidayatullah menyampaikan, penjualan hewan qurban menjadi rutinitas yang ia lakukan setiap moment menjelang Hari Raya Idul Adha.

"Kalau untuk jualan saya turun menurun dari almarhum ibu saya sejak tahun 2000 dan rutin setiap tahun," ujarnya saat ditemui di lapaknya, Selasa (28/5/2024).

Selain di Lingkungan Sambiranggun, Kelurahan Karangasem, Kecamatan Cibeber, Kota Cilegon.

Syarif juga mengaku, memiliki lapak lain di Lingkungan Pecek, Kelurahan Panggungrawi, Kecamatan Jombang, Kota Cilegon.

Di dua lapak tersebut, Syarif menjual berbagai jenis hewan kurban, mulai dari kambing, domba, kerbau hingga sapi.

"Hewan kurban ini kita ambil mayoritas dari Jawa, dan ada 6 ekor dari kandang sendiri," ungkapnya.

Syarif memastikan, hewan kurban miliknya telah dilakukan pemeriksaan kesehatan.

Sehingga ia menjamin kualitas hewan kurban yang ada di lapaknya dalam keadaan baik dan sehat.

"Alhamdulillah hewan di kita aman dan sehat, ketika hewan datang kita langsung suntik vitamin, obat nafsu makan dan lain-lain," ungkapnya.

Bahkan ia mengklaim hewan kurban miliknya sering dipantau tim kesehatan hewan dari Pemkot Cilegon.

Sehingga aman dari berbagai macam jenis penyakit hewan.

Selain hewan yang dijual terjamin aman, di lapak Ende Asna Farm menawarkan harga dan promo yang menguntungkan.

"Di sini kita gratis biaya perawatan, gratis pengiriman se-Jabodetabek dan garansi 100 persen, apabila hewan kurban dalam kondisi sakit atau mati, kita akan ganti sepenuhnya," ungkapnya.

Sementara untuk harga hewan kurban yang di jual, mulai dari sapi jenis Limousin, Simental, Pegon, Madura dijual mulai Rp 18,5 juta dengan berat sekitar 200 kg hingga Rp 100 juta an tergantung berat.

Adapun untuk kerbau yaitu sekitar Rp 18,5 juta, kambing dan domba dijual sekitar Rp 2,5 juta hingga Rp 5,2 jutaan.

Sehingga aman dari berbagai macam jenis penyakit hewan.

Selain hewan yang dijual terjamin aman, di lapak Ende Asna Farm menawarkan harga dan promo yang menguntungkan.

"Di sini kita gratis biaya perawatan, gratis pengiriman se-Jabodetabek dan garansi 100 persen, apabila hewan kurban dalam kondisi sakit atau mati, kita akan ganti sepenuhnya," ungkapnya.

Sementara untuk harga hewan kurban yang di jual, mulai dari sapi jenis Limousin, Simental, Pegon, Madura dijual mulai Rp 18,5 juta dengan berat sekitar 200 kg hingga Rp 100 juta an tergantung berat.

Adapun untuk kerbau yaitu sekitar Rp 18,5 juta, kambing dan domba dijual sekitar Rp 2,5 juta hingga Rp 5,2 jutaan.

Baca Lebih Lanjut
Jelang Hari Raya Idul Adha, Pedagang Hewan Kurban di Pemalang Mulai Menjamur
Timesindonesia
Jelang Idul Adha, Lapak Hewan Kurban Mulai Bermunculan di Kota Tual
Fandi Wattimena
Jelang Idul Adha, Sudin KPKP Jaktim telah periksa 2.241 hewan kurban
Antaranews
Ini Kisaran Harga Domba dan Kambing Kurban di Cianjur, Tingkat Penjualan Sudah Capai 80 Persen
Giri
Banyuwangi Pastikan Kebutuhan Hewan Kurban Jelang Idul Adha Mencukupi
Timesindonesia
Ketersediaan hewan kurban di Lampung total 84.937 ekor
Antaranews
Pasokan Hewan Kurban Iduladha 2024 di Belitung Didatangkan dari Madura dan Lampung
Alza
Kebutuhan sapi kurban di Kalsel diperkirakan melonjak
Antaranews
Dinas Pertanian Kulon Progo bentuk tim pemantau kesehatan hewan
Antaranews
Jenis Daging Hewan Termahal hingga Harga Makanan Kaki Lima di Singapura Naik
Detik