Sejak diperkenalkannya video assistant referee (VAR), peraturan offside telah menjadi salah satu topik pembicaraan terbesar di dunia sepak bola. Para penggemar memperdebatkan bagaimana aturan tersebut diterapkan setiap minggunya.
Dengan banyaknya kontroversi, ada pembicaraan untuk membuat perubahan besar dalam penentuan offside. Arsene Wenger adalah sosok yang mengusulkan perubahan aturan offside.
Wenger saat ini bertugas mengawasi hukum permainan FIFA dan telah mengerjakan proposal baru selama empat tahun terakhir. Mantan pelatih Arsenal itu mengatakan pada 2020 bahwa ada ruang untuk mengubah aturan dan tidak mengatakan bahwa bagian hidung pemain berada dalam posisi offside.
"Jadi Anda berada dalam posisi offside karena Anda bisa mencetak gol dengan itu.
Sebaliknya, Anda tidak akan offside jika ada bagian tubuh yang bisa mencetak gol berada sejajar dengan bek terakhir, meskipun bagian tubuh penyerang lainnya berada di depan. Itu akan menyelesaikan masalah dan Anda tidak akan lagi memiliki keputusan tentang milimeter dan seberapa kecil penyerang berada di depan garis pertahanan," jelas Wenger, saat itu.
Banyak pihak yang menentang perubahan tersebut dan mereka percaya bahwa peralihan itu akan menciptakan perubahan taktis yang terlalu besar, sehingga penyerang mendapatkan keuntungan yang signifikan. Namun, Wenger dilaporkan meyakini perubahan itu akan terlaksana usai melakukan uji coba aturan tersebut di Swedia, Italia, dan Belanda.
Sementara itu, David Dein selaku mantan wakil ketua Arsenal dan FA mendukung usulan Wenger di Kongres FIFA di Bangkok, pekan lalu.
"Aturan offside harus diubah karena terlalu kontroversial dan bermasalah. Ide Arsene sangat inovatif," katanya kepada The Times dikutip dari SPORTbible, Kamis (23/5/2024).
Meskipun rencana Wenger mendapat dukungan dari beberapa pihak, namun Luis Figo, yang kini menjabat sebagai Kepala Dewan Sepak Bola UEFA mengaku ragu dengan perubahan drastic tersebut.
Dalam laporan The Times menyatakan bahwa kemungkinan besar aturan tersebut akan diujicobakan di kompetisi yang menggunakan VAR. Ini dilakukan untuk mendapatkan gambaran terbaik tentang bagaimana performanya di level tertinggi."Aturan offside harus diubah karena terlalu kontroversial dan bermasalah. Ide Arsene sangat inovatif," katanya kepada The Times dikutip dari SPORTbible, Kamis (23/5/2024).
Meskipun rencana Wenger mendapat dukungan dari beberapa pihak, namun Luis Figo, yang kini menjabat sebagai Kepala Dewan Sepak Bola UEFA mengaku ragu dengan perubahan drastic tersebut.
Dalam laporan The Times menyatakan bahwa kemungkinan besar aturan tersebut akan diujicobakan di kompetisi yang menggunakan VAR. Ini dilakukan untuk mendapatkan gambaran terbaik tentang bagaimana performanya di level tertinggi.
Baca Lebih Lanjut
Aturan Offside Terbaru dari Arsene Wenger Dapat Dukungan dari FIFA: Bikin Pemain Lebih Ofensif
Arif Tio Buqi Abdulah
Pep Guardiola Membuat Man City Mundur dari Keputusan Jika Kalahkan Arsenal & Raih gelar Liga Inggris
Khairil Rahim
Luke Shaw diragukan tampil di final Piala FA dan Euro 2024
Antaranews
Arsenal Mentok Runner-up Usai Juara Tanpa Terkalahkan 20 Tahun Lalu
Detik
Leverkusen Tak Terkalahkan, Xabi Alonso Samai Para Pelatih Hebat Ini
Detik
Jadwal Laga Man City vs Man United di Final FA Cup, Sabtu 25 Mei 2024
Fahmi Ghifari
Jumlah Gelar Juara Liga Inggris Pep Guardiola Cuma Kalah dari Sir Alex
Detik
Begini Statistik 'Wah' Juergen Klopp di Liverpool
Detik
Jurgen Klopp Membahas Taktik Curang Arsenal FC, Menyoroti Perbedaan Utama Dengan Liverpool
Khairil Rahim
Pertarungan di Liga Inggris Sudah Selesai, Guardiola: Saatnya Fokus Raih Gelar Piala FA
Sindonews