Ketum PSSI Erick Thohir pernah menyebut kalau Piala AFF bukan 'prioritas'. Sampai sejauh mana Timnas Indonesia di ajang tersebut tahun ini?

Piala AFF 2024 atau kini dikenal dengan nama ASEAN Cup bakal digelar pada 23 November-21 Desember 2024. Formatnya masih sama seperti sebelumnya yakni dua kali home dan dua kali away di fase grup.

Drawing sudah dilakukan di Hanoi, Vietnam pada Selasa (21/5) siang WIB. Hasilnya, Grup A dihuni Thailand, Malaysia, Singapura, Kamboja, dan Brunei/Timor Leste (kedua tim berlaga di babak kualifikasi dulu). Sementara di Grup B, ada Vietnam, Indonesia, Filipina, Myanmar, dan Laos.

Timnas Indonesia belum pernah menjuarai kompetisi Piala AFF sejak tahun 1996.

Skuad Garuda harus puas dengan tim terbanyak jadi runner up sebanyak enam kali.

Thailand jadi tim tersukses dengan tujuh kali juara. Singapura di belakangnya dengan empat kali, sementara Vietnam dengan dua kali.

Piala AFF sepertinya kini tidak jadi prioritas utama Ketum PSSI, Erick Thohir. Dalam perbincangan dengan detikSport belum lama ini, Erick menyebut ajang kompetisi dua tahunan tersebut sebagai trial!

"SEA Games kita fokus, Asian Games kita kirim tim muda, di AFC senior dan U-23 kita harus serius, di AFF sebagai trial saja," katanya di Kantor Kementerian BUMN, Jalan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat, Jumat (5/4/2024).

Tak ayal, Piala AFF tidak masuk dalam agenda FIFA. Pun Erick Thohir sekarang fokus menaikkan ranking Timnas Indonesia di peringkat FIFA.

"Sejak awal saya mau targetnya 100 besar, hari ini 134. Semua menulis loncatan tertinggi, so what? Belum 100. Jangan euforia terlalu dini. Ini naik delapan tingkat dari banyak negara Indonesia paling banyak. Belum seratus. Ambisius? Itulah saya," kata Erick.

"Secepatnya. Kalau bisa sampai 2027. Tergantung window-nya. Ada hitungannya, saya tidak bisa tanpa hitungan. Target harus ada. Misal sama Irak seri, sama Filipina menang mungkin naik lagi. Kalau lolos Kualifikasi round 3 itu naik lagi atau nilainya berapa. Nanti di round 3 lawan siapa tidak tahu lagi, saya belum kebayang," kata dia menambahkan.

Apakah nanti Skuad Garuda akan turun dengan komposisi pemain muda di ASEAN Cup tahun ini? Kita nantikan bersama!

Baca Lebih Lanjut
64,5 Persen UMKM di Indonesia Dikelola Perempuan, Ini Tantangan yang Mereka Hadapi Menurut Kemendag
Tribunnews
Kucurkan Ratusan Miliar, Sarga Land Siap Bangun Kompleks Pacuan Kuda Kelas Dunia di Pulomas
WARTAKOTAlive
LKS Dikmen 2025 di Malang Jadi Panggung Unjuk Kompetensi Siswa, Jatim Targetkan Juara Umum Nasional
SURYAMALANG
Lirik Lagu Batak Hutatap Lobu Tua Dipopulerkan oleh Susan Ruth Pakpahan
Tribun-Medan
Tingkatkan Keamanan Pekerja dan Kehandalan Listrik, GM PLN UID Sumut Kunjungi Unit Layanan Pelanggan
Tribun-Medan
Demi Arsenal, UEFA Berencana Ubah Format Liga Champions Musim 2025-2026
Tribun-Medan
Arti dan Lirik Lagu Batak Hu Ringkothon Dipopulerkan oleh The Miska
Tribun-Medan
Lirik Lagu Batak Maulina Dipopulerkan oleh Trio Elexis
Tribun-Medan
LIGA ITALIA - Juventus Ditekuk Parma, Perebutan Tiket Liga Champions Makin Sengit
Tribun-Medan
Gempa Bumi di Jawa Tengah Siang Ini Kamis 24 April 2025, Info BMKG Baru Saja Terjadi di Darat
TribunManado