Bengkel resmi kasih tahu efek motor sport diisi pakai oli motor matic, jangan nekat bro!

Sekedar informasi, motor sport atau bebek memakai jenis kopling yang berbeda dengan motor matic.

Motor sport dan bebek menggunakan kopling basah atau terendam oli mesin.

Sedangkan motor matic memakai kopling kering atau tidak terendam oli.

Nah makanya penggunaan oli mesin pun juga berbeda.

Ternyata penggunaan oli mesin motor matic di mesin motor sport punya efek samping.

"Yang pasti efek samping membuat kopling jadi mudah slip," buka Iman Malik selaku Service Advisor Yamaha Era Motor Pasar Minggu kepada GridOto.

"Soalnya oli mesin motor matic itu diciptakan lebih licin," tambahnya saat ditemui beberapa waktu yang lalu.

Jika dipakai buat harian, pasti membuat riding tidak nyaman.

"Gejala slip kopling itu bikin mesin hanya gerung atau rpm-nya meninggi saja," ujar Iman.

Namun, hal itu tidak diikuti dengan penambahan kecepatan secara signifikan seperti normalnya.

(Ilustrasi0 Penggunaan oli motor matic ke motor sport bisa bikin slip kopling.
Uje/GridOto.com
(Ilustrasi0 Penggunaan oli motor matic ke motor sport bisa bikin slip kopling.

"Rasanya seperti lepas kopling telat, kira-kira seperti itu," ungkap Iman ketika ditemui di Rawajati, Pasar Minggu, Jakarta Selatan.

Tak hanya slip kopling, penggunaan oli mesin motor matic di motor sport atau bebek ternyata bikin suara mesin jadi berisik.

"Ketika baru dituang (oli mesin motor matic) enggak akan terasa apa-apa sama seperti normalnya," tambah Boy Budi, Head Of Service Network Area Jakarta Wahana Honda.

"Namun setelah beberapa kilometer digunakan dan saat mesin panas suara mesin berubah ngeletrek (kasar)," tutupnya.

Baca Lebih Lanjut
Gubernur Jatim Ajak Generasi Muda Lestarikan Pencak Silat, Kembangkan SDM Pelestari Seni Budaya
SURYA
Goyangan Luis Milla dan Disiplin STY Di Staf Pelatih Persebaya Surabaya Bikin Permainan Variatif
SURYA
16 Kode Promo Gojek Spesial 7 Juli 2025, Diskon GoRide GoCar 50 Persen, GoFood 75 Persen
TribunSumsel
Prakiraan Cuaca Solo Jawa Tengah Senin 7 Juli 2025, Diwarnai Hujan Ringan
TribunSolo
UPDATE Harga Emas Solo per Senin 7 Juli 2025 di Galeri 24 dan UBS, Selisih Tipis
TribunSolo
Punya Statistik Ngeri, Amunisi Baru Persis Solo Asal Jepang Siap Gebrak Liga 1 : Untuk Suporter !
TribunSolo
Info BMKG Cuaca Minahasa Sulut Hari Ini Senin 7 Juli 2025
TribunManado
Info Cuaca Talaud Hari Ini Senin 7 Juli 2025, Cek Daftar Daerah yang Berpotensi Diguyur Hujan Lebat
TribunManado
Info BMKG Cuaca Bitung Sulawesi Utara Hari Ini Senin 7 Juli 2025
TribunManado
Lirik Lagu Meubeda Kasta - Bg Arull
TribunManado