TRIBUN-MEDAN.com - Viral aksi ibu mertua labrak dan memarahi selingkuhan putranya.
Ibu mertua bahkan mengancam selingkuhan putranya dan mendesaknya untuk mengakhiri hubungan gelap mereka.
Dilansir dari Sanook.com, Senin (26/5/2025) kejadian ini diketahui terjadi di China.
Ibu mertua awalnya tidak tahu soal perselingkuhan putranya dengan perempuan lain.
Tetapi ia tidak sengaja mendengar percakapan menantu perempuannya dengan putranya via telepon.
Ibu mertua mendengar bagaimana sedih dan kecewanya sang menantu karena dikhianati suaminya.
Setelah itu, ibu mertua menginterogasi menantunya dan mengetahui bahwa putranya selingkuh dengan perempuan lain,
Ibu mertua berjanji memberikan keadilan kepada menantu perempuannya.
Keduanya mulai mencari tahu sosok wanita selingkuhan tersebut.
Ternyata wanita selingkuhan tersebut bekerja di sebuah toko serba ada.
Lalu ibu mertua pergi menyerbu toko tempat wanita selingkuhan tersebut bekerja.
Setelah menyerbu masuk, ia memarahi wanita muda tersebut.
"Saya tidak menyuruh anak saya untuk mengurus anda. Biar saya beritahu anda terlebih dahulu, putra saya dan menantu saya sudah bersama terlalu lama," ucap ibu mertua.
"Saya benar-benar menyayangi menantu perempuan saya. Bahkan saya mendukung dan merestui hubungan mereka sedari dulu," lanjutnya.
"Apakah orang tua anda tidak menasihati anda? Dia punya istri dan anak, seharusnya kamu tidak mengganggu kehidupan rumah tangga mereka."
Wanita muda itu terlihat ketakutan saat dilabrak ibu mertua.
Ia meminta tolong kepada teman-temannya untuk membawa ibu mertua keluar dari toko.
Hal ini membuat ibu mertua semakin marah dan berteriak.
"Saya bisa berbicara lebih baik jika kamu mau berbicara kepadaku. Jika kamu menghindarinya, kamu akan tahu apa yang akan terjadi," teriak ibu mertua.
Kemudian ibu mertua pergi mencari manajer toko serba ada tersebut.
Ibu mertua pun menceritakan perselingkuhan wanita muda tersebut dengan putranya.
Ibu mertua kembali dan memarahi wanita selingkuhan tersebut habis-habisan.
"Kamu tahu bahwa pria itu memiliki istri dan anak-anak, tetapi kamu tidak ingin putus," ucap ibu mertua.
"Meski dia putra saya, tetapi sama sekali tidak berpihak kepadanya. Saya sepenuhnya berpihak pada menantu perempuan," lanjutnya.
"Kamu harus mengakhiri perselingkuhan ini, saya tidak akan mengizinkan putra saya menceraikan istrinya dan menikah dengan anda."
Wanita muda itu hanya menangis tersedu-sedu karena merasa malu.
Postingan itu pun menjadi viral di media sosial dan menarik perhatian netizen.
Salah satu teman dekat menantu perempuan ikut berkomentar dengan aksi ibu mertua.
Ia mengatakan ibu mertua menyayangi menantu perempuannya bahkan daripada anaknya sendiri.
"Ketika menantu perempuannya hamil, apa pun yang ingin dia makan, ibu mertua akan membuatnya," komentar teman dekat menantu perempuan.
"Ibu mertua juga akan membelikannya dan menyuruh putranya merawat istrinya dengan baik."
(cr19/tribun-medan.com)
"Kamu harus mengakhiri perselingkuhan ini, saya tidak akan mengizinkan putra saya menceraikan istrinya dan menikah dengan anda."
Wanita muda itu hanya menangis tersedu-sedu karena merasa malu.
Postingan itu pun menjadi viral di media sosial dan menarik perhatian netizen.
Salah satu teman dekat menantu perempuan ikut berkomentar dengan aksi ibu mertua.
Ia mengatakan ibu mertua menyayangi menantu perempuannya bahkan daripada anaknya sendiri.
"Ketika menantu perempuannya hamil, apa pun yang ingin dia makan, ibu mertua akan membuatnya," komentar teman dekat menantu perempuan.
"Ibu mertua juga akan membelikannya dan menyuruh putranya merawat istrinya dengan baik."
(cr19/tribun-medan.com)