TRIBUNJATIM.COM - Hubungan aktris Kimberly Ryder dengan aktor Baim Wong kini terungkap.
Belakangan, Kimberly Ryder kerap dijodohkan oleh warganet dengan mantan suami Paula Verhoeven, Baim Wong.
Menjawab itu, Kimberly mengaku memang kerap ditelepon oleh kedua anak Baim Wong.
Hal ini tak lepas dari kedekatan Kiano dan Kenzo dengan Kimberly berawal dari lokasi syuting.
Pasalnya, Baim dan mantan istri Edward Akbar itu bekerja dalam satu project film yang sama.
Kimberly pun mengakui bahwa dirinya memang dekat dengan Kiano dan Kenzo.
Pun, kata Kimbery, anak-anak Baim juga nyaman berada di dekatnya.
"Sempat syuting di Jogja kan, terus ada Kiano sama Kenzo juga."
"Terus kita sempat yaudah nyantai bareng segala macam. Kiano Kenzo emang senang aja ada aku," ungkap Kimberly, dikutip dari YouTube Starpro, Senin (26/5/2025).
Namun, Kimberly menilai netizen terlalu berlebihan hingga menjodohkan-jodohkan dirinya dengan mantan suami Paula Verhoeven.
"Netizen mah mikirnya ke mana-mana. Padahal yaudah kita mah santai aja," ujar Kimberly.
Kimberly menegaskan hubungannya dengan Baim hanya sebatas teman.
"Komunikasinya? Ya gitu aja, ya temenan aja," ujar Kimberly.
Sementara itu, menanggapi isu kedekatannya dengan Kimberly Ryder, Baim Wong mengatakan bahwa Kiano dan Kenzo memang sering menelepon teman-temannya.
Tidak hanya Kimberly, bahkan Luna Maya dan Asri Welas juga ditelepon kedua anak Baim.
"Semuanya, ke semua juga, ke Luna juga ke Asri Welas juga," beber Baim.
Baim enggan banyak berkomentar saat ditanya soal dirinya yang dijodoh-jodohkan dengan Kimberly.
Mantan suami Paula Verhoeven itu mengatakan, hanya ingin menjalin pertemanan dengan siapa pun.
Baim belum terpikir menjalin hubungan dengan orang baru.
"Sekarang mau temenan dulu aja sama semua," kata Baim.
Sebagai informasi, Baim Wong dan Kimberly Ryder sudah sama-sama menyandang status lajang.
Kimberly telah bercerai dengan Edward Akbar sejak 19 November 2024 lalu.
Sementara Baim telah resmi berstatus duda pada 16 April 2025.
Respons Natasha Ryder
Isu kedekatan Baim Wong dan Kimberly Ryder tegas dibantah oleh adik sang aktris, Natasha Ryder.
"Ngaco, enggak (dekat). Orang mereka temenan doang kayaknya," ujar Natasha.
Meski begitu, Natasha tak mempermasalahkan sang kakak dekat dengan siapa pun.
Terpenting bagi Natasha, calon kakak iparnya nanti dapat mendekatkan diri dengan keluarga Kimberly.
"Sama siapa terserah gitu. Yang penting kenal aja nanti," kata Natasha.