TRIBUNSUMSEL.COM - Umat Kristiani akan merayakan Hari Raya Paskah 2025 atau Kebangkitan Yesus Kristus pada Minggu, 20 April 2025.
Momen Paskah 2025 ini dimanfaatkan untuk memberikan ucapan selamat, doa dan harapan baru.
Nah, bagi kamu mendapatkan ucapan selamat merayakan Paskah, berikut beberapa contoh balasan ucapan Hari Paskah yang bisa kamu gunakan, dengan berbagai nuansa:
Ucapan sebagaimana dilansir dari berbagai sumber:
- "Terima kasih banyak atas ucapan Paskahnya! Semoga damai dan sukacita Paskah senantiasa menyertai Anda dan keluarga."
- "Sungguh menghangatkan hati menerima ucapan selamat Paskah dari Anda. Semoga semangat kebangkitan Kristus membawa harapan dan berkat yang melimpah dalam hidup kita."
- "Terima kasih atas ucapan yang indah ini. Selamat Hari Paskah juga untuk Anda! Semoga kasih dan pengorbanan Kristus terus menginspirasi kita semua."
- "Terima kasih atas ucapan Paskahnya! Semoga Paskahmu menyenangkan dan penuh berkah!"
Menyertakan Doa dan Harapan:
- "Terima kasih atas ucapan selamat Paskahnya. Semoga terang Paskah menerangi setiap langkah kita dan membawa kedamaian di hati."
- "Selamat Hari Paskah juga. Semoga kita semua senantiasa dalam lindungan kasih Tuhan."
- "Terima kasih atas ucapan yang tulus ini. Semoga semangat Paskah membawa pembaharuan dan kebaikan dalam hidup kita."
- Selamat Hari Paskah. Semoga momen ini menjadi hari yang istimewa, dibalut cinta kasih dan kebahagiaan, serta selalu dalam keadaan sehat.
- Selamat Hari Paskah bagi teman-teman yang merayakan! Salam damai dan sejahtera untuk kita semua di bumi tercinta.
- Teruntuk sahabat Nasrani yang merayakan, Selamat Hari Paskah. Semoga damai sejahtera, dan kebahagiaan selalu meliputi kita semua, amin.
- Selamat Hari Raya Paskah teman-teman! Kiranya momen Paskah ini menjadikan kita semua semakin mengasihi, saling peduli, bertoleransi, dan menjadi berkat bagi sesama.
- Mari sambut hari yang indah ini dengan penuh syukur. Selamat merayakan Paskah bagi kita sekalian! Tuhan memberkati.
- Di hari Minggu yang indah ini, mari kita maknai dengan penuh cinta, damai dan kebahagiaan. Yesus telah bangkit! Selamat Hari Paskah bagi teman semua!
- Selamat Hari Paskah 2025. Semoga kita semua selalu dipenuhi berkat, dan cinta kasih.
- Selamat Hari Paskah! Semoga sukacita Paskah memberi kebahagiaan dan kedamaian bagi seluruh umat manusia.
- Damai dan kasih Tuhan Yesus Kristus kiranya membawa harapan dan kekuatan baru bagi kita umat-Nya. Selamat Hari Paskah, Tuhan memberkati.
- Selamat merayakan Paskah, kiranya kedamaian dan kebahagiaan selalu melimpahi Anda dan keluarga terkasih.
- Yesus adalah pokok anggur dan kita adalah carang-Nya. Selamat Hari Paskah bagi kita semua, Tuhan Yesus memberikati.
- Semoga kasih Kristus memberi kekuatan dalam kondisi apapun, dan semoga sukacita, damai sejahtera selalu menyertai kita sekalian. Selamat Hari Paskah.
- Selamat Hari Paskah. Semoga hari ini membawakanmu berkat sukacita, kegembiraan, kedamaian, dan harapan. Kiranya damai sejahtera senantiasa ada di hatimu selamanya.